Tahun Ini, Kota Tangsel Punya Tambahan 2 Puskesmas

PUTRAINDONEWS.COM

TANGSEL – BANTEN | Dua Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) di Cirendeu dan Pamulang Timur sudah rampung dikerjakan. Hingga kini, Kota Tangerang Selatan sudah memiliki 31 Puskesmas.

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tangsel Deden Deni mengatakan dari informasi yang diperoleh dari Dinas Bangunan dan Tata Ruang (DBTR) Kota Tangsel, dua Puskesmas di Cirendeu dan Pamulang Timur sudah rampung pengerjaannya.

BACA JUGA :   Penetapan Pra Eksekusi Tanah Milik Antoni Seluas 2.128 M, PN Bangkinang Diharapkan Segera Eksekusi

“Coba teknisnya tanya ke DBTR. Informasinya sudah rampung 100 persen. Tinggal penyerahan,” ungkap Deden menjelaskan, Selasa (31/12/2019).

Di 2020, pihaknya tinggal memenuhi dua Puskesmas tersebut dengan alat-alat kesehatan.

“Insha Allah launching pada Februari 2020,” paparnya.

Sesuai dengan Rencana Jangka Panjang Menengah Daerah (RPJMD) Kota Tangsel, kini Dinkes Kota Tangsel tinggal membangun empat Puskesmas hingga 2021.

BACA JUGA :   POLRES PRABUMULIH IMPLEMENTASIKAN INPRES NO. 6 Th 2020

“Di RPJMD, hingga 2021, Kota Tangsel harus punya 35 Puskesmas. Sekarang sudah 31. Empat Puskesmas nanti akan dibangun di Kedaung, Ciater, Lengkong Karya dan Paku Jaya,” tambahnya.

(akew)

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

error: Content is protected !!