Polres Sumba Barat Gelar Operasi Lilin Turangga 2023 Amankan Nataru

Putraindonews.com – NTT | Rangkaian kegiatan pengamanan dalam rangka Operasi Lilin Turangga 2023 tengah berlangsung. Terhitung selama 12 hari kedepan, sejak tanggal 22 Desember 2023 hingga 2 Januari 2024 mendatang operasi ini berlangsung secara serentak.

Sebelumnya, pada Rabu (20/12/23), telah dilaksanakan Latpraops Lilin Turangga 2023 di Aula Mapolres Sumba Barat.

Pagi ini, sebagai wujud kesiapan Polres Sumba Barat bersama jajaran dalam mengamankan Nataru 2023-2024 telah dilaksanakan Apel Gelar pasukan Operasi Lilin Turangga 2023. Apel ini melibatkan seluruh stakeholder terkait.

Selaku pimpinan apel, Kapolres Sumba Barat AKBP Benny Miniani Arief, membacakan amanat Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia. Dalam amanatnya, Kapolri mengajak kepada seluruh unsur terkait untuk bersinergi dalam mewujudkan Natal 2023 dan malam pergantian tahun 2024 yang aman dan damai.

BACA JUGA :   Pakar Ungkap Penegakan Hukum Jadi Kunci Pemberantasan Judol

“Mari kita laksanakan tugas dengan sungguh-sungguh dan menjadikan tugas pengabdian yang kita laksanakan sebagai ladang ibadah,” kutip Kapolres.

Apel Gelar Pasukan ini juga melibatkan satu peleton personel Kodim 1613 Sumba Barat, satu peleton personel Kompi 2 dan 3 Batalyon C, seluruh personel Polres Sumba Barat, satu peleton Satpol PP Sumba Barat dan Dinas Perhubungan Sumba Barat.

Mengakhiri amanat Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia, Kapolres Sumba Barat mengucapkan selamat merayakan natal dan menyambut tahun baru bagi seluruh masyarakat terkhusus di wilayah Kabupaten Sumba Barat dan Sumba Tengah.

BACA JUGA :   Hanya Gara - Gara Ingin Sambal Pasutri di Garum Harus Berurusan Dengan Polisi 

Turut hadir dalam Apel Gelar Pasukan kali ini, Wakil Bupati Sumba Barat, perwakilan Dandim 1613 Sumba Barat, perwakilan Kajari Sumba Barat, Perwakilan Ketua Pengadilan Negeri Sumba Barat, Wakapolres bersama seluruh PJU dan Kapolsek Jajaran Polres Sumba Barat, Kasat Pol PP Sumba Barat, Kadis perhubungan Sumba Barat, Komandan Kompi 2 dan 3 Batalyon C Pelopor serta sejumlah Tokoh Agama Kabupaten Sumba Barat. Red/Nov

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

error: Content is protected !!