AS Ganti Situs Web Covid dengan Teori Wuhan

Putraindonews.com, Jakarta – Pemerintahan Amerika Serikat di bawah kepemimpinan Trump menggantikan situs web Covid.gov dengan platform yang berfokus pada teori bahwa virus corona berasal dari sebuah laboratorium di Wuhan, China, lapor NBC News pada Jumat (18/4).

Situs yang sebelumnya menjadi pusat informasi terkait COVID-19 seperti vaksin, akses tes, dan dukungan jangka panjang untuk COVID ini, kini mengarahkan pengguna ke halaman Gedung Putih yang merujuk pada laporan Desember oleh Subkomite Khusus DPR AS tentang Pandemi Virus Corona yang dipimpin Partai Republik.

BACA JUGA :   Infrastruktur Lebih Baik, Dorna Siap Race di Pertamina Mandalika International Circuit

Laporan tersebut menyimpulkan bahwa pandemi kemungkinan besar dimulai akibat kecelakaan yang berhubungan dengan laboratorium atau penelitian.

Juru bicara Gedung Putih, Kaelan Dorr, mengatakan dalam pernyataannya kepada NBC News bahwa perubahan tersebut mencerminkan komitmen pemerintahan Trump terhadap transparansi.

Dorr menambahkan bahwa “Berbeda dengan pemerintahan sebelumnya, kami akan menjadi pemerintahan paling transparan dalam sejarah AS.”

BACA JUGA :   Bos Red Bull Ungkap Peluang di Grand Prix Singapura

Langkah ini dilakukan beberapa pekan setelah Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit (CDC) memangkas pendanaan COVID-19 sebesar 11,4 miliar dolar AS (Rp 192,25 triliun).

Sementara itu, Institut Kesehatan Nasional (NIH) membatalkan beberapa hibah penelitian, termasuk proyek senilai 577 juta dolar AS (Rp9,7 triliun) untuk mengembangkan obat antivirus oral. Red/HS

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

error: Content is protected !!