Salip Indonesia, Kini Pakistan Jadi Negara Muslim Terbesar di Dunia

Putraindonews.com – Telah lama dunia mengenal Indonesia sebagai satu-satunya negara penganut agama Islam terbesar di dunia.

Namun, perkembangan populasi penduduk yang terus dinamis dan berubah membuat predikat itu perlahan tergeser dari negara lain.

Sebut saja kini negara dengan status penganut Islam nomor satu di dunia bukan lagi Indonesia, melainkan Pakistan.

Dilihat dari situsnya, Selasa (2/4/2024) World Population Review merilis bahwa Pakistan menjadi negara dengan jumlah muslim terbesar di dunia dengan 240,8 juta jiwa memeluk Islam. Angka itu menunjukkan sebanyak 98,19 persen dari total populasi negara itu.

BACA JUGA :   Harga Minyak di Asia Hari Ini, Rabu 23 Agustus Melemah

Indonesia turun ke posisi kedua dengan jumlah muslim sebanyak 236 juta jiwa atau 84,35 persen dari total populasi negeri ini.

Islam menjadi agama terbesar kedua di dunia setelah Kristen. Website itu juga mengungkapkan para peneliti memproyeksikan jumlah umat Islam akan melebihi jumlah umat Kristen pada tahun 2050.

Meskipun umat Islam dapat ditemukan di seluruh dunia, mayoritasnya tinggal di Afrika bagian utara dan tengah, Timur Tengah, dan Asia Tenggara.

BACA JUGA :   Zepa Livestock PT Sterilyn Halal Internasional Tembus Pasar Malaysia dan Afrika

Banyak negara di kawasan ini yang 90% penduduknya beragama Islam, termasuk Mesir, Afghanistan, Suriah, Pakistan, Turki, dan Iran. Negara mana pun yang penduduknya 50% atau lebih penduduknya beragama Islam dianggap sebagai negara mayoritas muslim. Red/HS

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

error: Content is protected !!