3 Hari Pergi Tanpa Kabar, IRT dan 2 Anak Hilang Dicari Polisi

Putraindonews.com, Bandung – Seorang ibu rumah tangga (IRT) yang dikabarkan hilang bersama dua anaknya hingga kini masih dicari keluarga dan polisi.

Elphyan Martha Yanti Zendrato (33), warga Bojong Sayang RT 001/02 Desa Pananjung, Kecamatan Cangkuang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat itu tinggalkan rumah tanpa pamit sejak Jum’at (4/7/2025) sekitar jam 12.30 WIB.

Kabar kepergian Elphyan dengan mengajak putranya Jhoelman Gea, dan putrinya Hellen Calista Gea itu dilaporkan suaminya ke Polresta Bandung pada Senin (7/7) pagi.

BACA JUGA :   SekBuka 26 September Pukul 00.01 WIB, Calon Pendaftar CPNS Diimbau Buat Akun di ‘Website’ SSCN

Laporan orang hilang itu teregistrasi dengan nomor LP/C/3685/VII/2025/SPKT/POLRESTA BANDUNG/POLDA JABAR.

Saat meninggalkan rumah, Elphyan mengenakan celana kulot hijau army, baju hitam, jaket cokelat, dan membawa koper kuning.

Berdasarkan laporan itu, Polresta Bandung mengimbau masyarakat luas untuk menghubungi SPKT Polresta Bandung (0851 7986 9110), atau kantor polisi terdekat, atau pihak keluarga (Syukurman Gea/0812 2246 4006), kalau mengetahui keberadan ketiga orang tersebut.

BACA JUGA :   AKIBAT HUJAN, Banjir yang Menggenangi Wilayah Bojong Gede Telah Surut

“Mohon bantuannya biar cepat ketemu,” pinta suami Elphyan di sebuah grup WhatsApp, Senin siang.

Saat dihubungi ulang, Sang Suami mengonfirmasi bahwa istrinya memang tidak berpamitan saat akan meninggalkan rumah.

Dia mengaku khawatir terjadi sesuatu dengan Elphyan, Jhoelman, dan Hellen yang hingga kini keberadaan serta kondisi mereka belum diketahui. Red/SG

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

error: Content is protected !!