Putraindonews.com – Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Hassanudin sangat mengapresiasi kehadiran langsung Presiden Republik Indonesia Joko Widodo, terutama untuk menyapa masyarakat dan pedagang di Sumut, secara langsung. Juga meresmikan sejumlah proyek infrastruktur dan memberikan bantuan kepada masyarakat di sejumlah daerah di Sumut.
Hal tersebut disampaikan Pj Gubernur Hassanudin usai mendampingi Presiden Joko Widodo meninjau Pasar Gelugur, Rantauprapat, Labuhanbatu, Jumat (16/3/24). Presiden juga membagikan bantuan pada pedagang di Pasar Gelugur. Tampak para pedagang sangat senang saat diberikan bantuan dan disapa Presiden secara langsung.
“Kita sangat senang atas kehadiran Presiden secara langsung ke tempat ini, kita juga senang perhatian Bapak Presiden pada masyarakat Sumut ini, khususnya para pedagang,” kata Hassanudin.
Disampaikan juga, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumut juga terus berupaya memberi dukungan pada masyarakat, khususnya yang membutuhkan. Apalagi, sektor perdagangan merupakan salah satu penyumbang terbesar pertumbuhan perekonomian. Karena itu, Pemprov Sumut akan terus mendorong sektor perdagangan untuk terus tumbuh.
Sehingga dapat terus berkontribusi pada pertumbuhan perekonomian Sumut. “Sektor perdagangan merupakan salah satu penyumbang pertumbuhan perekonomian yang cukup besar di Sumut selain pertanian dan industri, untuk itu, Pemprov Sumut akan terus mendorong sektor ini untuk terus tumbuh,” ujar Hassanudin.
Selain itu, Pemprov Sumut juga akan terus memastikan stok pangan dan kestabilan harga di Sumut senantiasa aman. Pemprov pun melakukan berbagai upaya termasuk melakukan pasar murah dan sidak pasar.
“Sinergi atau kolaborasi juga kami terus perkuat untuk ketersediaan pangan Sumut yang senantiasa tercukupi dan kestabilan harga yang aman,” ujar Hassanudin.
Selain itu, Hassanudin mengatakan, masyarakat sangat antusias menyambut kedatangan orang nomor satu di Republik Indonesia itu di Labuhanbatu, khususnya Rantauprapat. Memang saat orang nomor satu itu tiba di kawasan pasar, masyarakat langsung mendekat berusaha melihat Presiden Jokowi secara langsung
“Kita lihat tadi masyarakat antusiasnya begitu besar melihat Bapak Presiden Jokowi,” ujar Hassanudin. Red/FT