***
Putraindonews.com – Bogor | Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Pamijahan dan Mahasiswa Pecinta Alam (MAPALA) Mahasiswa Belukar Sahid (MABAS) Kampus Sahid menggelar kegiatan dalam memperingati Hari Lingkungan Hidup Sedunia.
Dalam kegiatan tersebut ada beberapa rangkaian yaitu Kemah Pemuda, Edukasi, Operasi Bersih Sampah dan Reboisasi dilaksanakan di Kawasan Taman Nasional Gunung Halimun Salak (TNGHS/Bedeng) Kecamatan Pamijahan Kabupaten Bogor Jawa Barat, (12/06/2022).
Edukasi atau kajian di isi oleh perwakilan Taman Nasional Gunung Halimun Salak, MAPALA MABAS (Rokib Katel) dan Ketua Bawaslu Kab. Bogor (Irvan Firmansyah), Tokoh Kab. Bogor (Buchori Muslim) dan di hadiri oleh Organisasi Kemasyarakatan (OKP), OSIS dan Pramuka tingkat SLTA yang ada di Kecamatan Pamijahan.
Hal itu disampaikan Ketua MAPALA MABAS Sahid Akbar Setiabella menyampaikan terima telah diajak kolaborasi oleh KNPI Pamijahan.
“Saya mewakili pengurus MAPALA MABAS menghaturkan terima kasih banyak kepada KNPI Pamijahan yang telah mengajak kami berkolaborasi dalam kegiatan tersebut dan semua pihak yang ikut partisipasi”. Ujarnya
Ditempat yang sama Ketua KNPI Pamijahan Heri Gunawan menuturkan kegiatan peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia berkolaborasi seluruh unsur organisasi lingkup kecamatan Pamijahan.
“Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memberikan pemahaman memberikan tauladan kepada generasi muda terkhusus siswa SLTA agar peduli terhadap lingkungan”. Papar Heri Gunawan
Ia berharap kegiatan tersebut dilaksanakan secara berkesinambungan dan lebih meriah lagi.
“Dalam kegiatan ini ada berapa rangkaian yaitu Kemah Pemuda, Edukasi, Operasi Bersih Sampah dan Reboisasi serta kami berharap kegiatan ini bisa berkesinambungan dilaksanakan”. Tambah Hergun Sapaan Akrabnya
Sementara itu Imam Mahmudi Camat Pamijahan dalam sambutannya menyampaikan antusias pemuda dan siswa cukup luar biasa.
“Cukup luar biasa antusias dan semangat pemuda dan siswa dalam melaksanakan kegiatan peringatan Hari Lingkungan Hidup ini semoga bisa menjaga alam ini tetap lestari”. Pungkasnya. Red/MJ
***