Hindari Lubang, Seorang Guru Tewas Terlindas Truk di Serpong

.com – | Seorang guru berinisial OH (30) meninggal dunia usai kecelakaan terlindas dump truk karena menghindari sebuah lubang di Jalan Raya Rawa Buntu, Serpong.

Kejadian naas tersebut terjadi sekira pukul 05.30 WIB, pada hari Rabu (30/8).

Kasubsi Penmas Polres Tangerang Selatan () Ipda Bayu membenarkan kejadian tersebut.

BACA JUGA :   Mengamati Kinerja Pengadilan, Ketua MA ; Harapan Masyarakat Kini Tertuju Pada Kualitas Putusan dan Konsistensi

“Benar telah terjadi kecelakaan lalu lintas tersebut,” ujarnya.

Dipaparkan Bayu, menurut saksi, sepeda motor yang dikendarai oleh OH menghindari sebuah lubang yang ada di sisi kiri jalan.

Namun, lanjutnya, korban kehilangan kendali dan terjatuh sehingga terlindas roda tengah kiri dari dump truk yang sedang melintas dengan arah yang sama.

“Akibat kecelakaan tersebut pengendara sepeda motor O.H Meninggal Dunia, sedangkan kendaraan sepeda motor mengalami Kerusakan Body Depan,” jelasnya.

BACA JUGA :   PMI Distribusikan Bantuan Bencana Banjir Lahar Gunung Merapi

“Masih dalam Penyelidikan dari unit gakum Satlantas Restangsel. Selanjutnya korban dibawa ke RSUD Kabupaten Tangerang,” tutupnya. Red/RZ

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

error: Content is protected !!