KOREM 045/GAYA GELAR BERDZIKIR BERSAMA

img-20161117-wa0068

Putraindonews.com, Bangka Tengah -Korem 045/Gaya pagi tadi menggelar Dzikir/Istighosah bersama  dengan lapisan komponen bangsa Bangka Belitung. Di Aula  Makorem 045/Gaya. Kec Namang Bangka Tengah.

Unsur Forkopimda Prov Babel ikut istighosahan di Makorem diantaranya Plt Gubernur Prov Kep Babel Bapak Yuswandi A Temenggung, Kapolda Kep Babel Brigjen Pol Drs. Anton Wahono, Danlanal Babel Kolonel Laut (P) Teguh Gunawan dan Kepala Pengadilan Tinggi Babel Bapak Sunaryo.

700  jamaah mengikuti istighosah secara khusuk baik dari prajurit TNI AD. AL, AU, Polri, Satpol PP Prov Kep Babel, masyarakat Kec Namang dan Anak anak  yatim piatu turut berdoa secara khusuk

BACA JUGA :   Kepala BNPB Tinjau Pos Pengamatan Gunung Merapi Babadan

Istighosah bersama ini dipimpin Ustadz H. Daudah dari kec Namang, dilanjutkan dengan Tausyiah oleh Ustadz H. Ja’far Siddiq pimpinan Pondok Pesantren Hidayatus Salikin Pasir Padi Pangkalpinang

Dalam kegiatan ini mengusung tema “dengan istighosah kita jalin silaturahmi komponen bangsa dalam rangka mewujudkan ke-Bhinneka Tunggal Ika-an yang utuh, damai dan aman dalam bingkai NKRI

Dzikir dan doa dalam istiqhosah tersebut bertujuan untuk.”Istighosah ini kita meminta pertolongan kepada yang maha kuasa Allah SWT  berkaitan dengan tetal tegaknya NKRI dimana saat ini sedang diuji kesabarannya,” ungkap Kapolda Babel, Brigjen (pol) Anton Wahono dalam sambutannya.

BACA JUGA :   Tanggapi Isu Larangan Pramugari Berhijab, Wapres Ma'ruf Amin ; Agak Aneh

“Plt Gubernur menyambut baik kegiatan istighosah ini dalam rangka mengintropeksi diri kita masing-masing kesalahan dan khilaf yang pernah kita lakukan” tegasnya

Kasrem 045/Gaya Letkol Inf I Ketut M. G. Seijin Danrem 045/Gaya menyampaikan teroma kasih kepada seluruh umdangan yang hadir dalam istighosah bersama ini. Semoga bangka belitung tetap aman dan kondusif” paparnya.(Mayor Ruhin Penrem 045 Gaya&Andriani)

img-20161117-wa0070

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

error: Content is protected !!