Menteri Pertanian Yasin Limpo ; ‘Sangat Penting’ APKASI Wujud Nyata Kekuatan Bangsa

***

Putraindonews.com – Jakarta | Menteri Pertanian (Mentan RI), M Yasin Limpo menilai kehadiran Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (APKASI) merupakan bentuk nyata dari kekuatan bangsa Indonesia.

Hal itu diungkap Yasin dalam sambutannya di acara Apkasi Otonomi Expo 2022 yang digelar di Jakarta Convention Center (JCC), Rabu (20/7).

“APKASI sangat penting. APKASI adalah semua kekuatan bangsa yang pasti. Kehadirannya menjadi bagian dari mengefektifkan pemerintahan,” ungkap Yasin dalam sambutannya.

Ia lebih lanjut menuturkan bahwa pemerintah sejatinya membutuhkam dialog untuk memecahkan ragam persoalan yang terjadi saat ini.

BACA JUGA :   Seruu! Ketika Prajurit TNI dari Kodim 0414 Belitung Merias Sang Istri

“Pemerintah membutuhkan dialog. Karena itu, kegiatan Expo ini sangat penting sebagai wadah untuk mendialogkan berbagai persoalan yang dihadapi masing-masing daerah,” ujarnya.

Di samping itu, ia juga mengapresiasi asosiasi ini lantaran perannya yang sangat strategis utamanya dalam mengurai permasalaham dari bawah, karena anggotanya dari bupati-bupati se-Indonesia.

“Dan, sejatinya perbaikan negeri ini harus dimulai dari bawah. Sebab, baik negeri ini kalau baik dari kabupaten, baik dari provinsi,” cetus dia.

BACA JUGA :   Hadiri Pengukuhan PBNU, Puan ; NU Selalu Gelorakan Spirit Hubbul Wathon Minal Iman

Dirinya mengatakan, Indonesia hari ini bahkan memiliki nasib sedikit lebih baik dibandingkan sejumlah negara dalam hal menjaga kondisi perekonomian dari kerentanan krisis.

“Kini kita bisa saksikan ada 32 negara dalam proses kejatuhan seperti Sri Lanka. Tentu kita tidak berharap Indonesia mengikuti langkah yang sama dengan negara-negara yang sedang dilanda krisis. Untuk itu, melalui peran kepala daerah ini patut kita apresiasi,” tandasnya. Red/Ben

***

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

error: Content is protected !!