Putraindonews.com – Pemalang | Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pemalang melalui Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Disparpora) berhasil meraih penghargaan di malam Apresiasi Pemasaran Pariwisata Indonesia (APPI) 2023 yang diadakan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif pada Senin 17 Juli 2023 kemarin.
Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Salahuddin Uno dan Deputi Bidang Pemasaran Ni Made Ayu di Balairung Soesilo Soedarman Gedung Sapta Pesona, Jakarta.
Program APPI 2023 bertujuan untuk mewujudkan target pergerakan wisatawan nusantara sebanyak 1,2 hingga 1,4 miliar perjalanan pada tahun 2023.
Kepala Disparpora Kabupaten Pemalang, Mualip, S.Pd., kepada putraindonews, Selasa (18/7) mengatakan bahwa program tersebut diikuti oleh 18 Dinas Pariwisata Provinsi dan 514 Dinas Pariwisata Kabupaten atau Kota.
“Alhamdulillah Kabupaten Pemalang masuk 10 besar mendapatkan penghargaan untuk Lomba Video Kreatif Bangga Berwisata di Indonesia (BBWI) dalam program Apresiasi Pemasaran Pariwisata 2023. Tema Kuliner,” ungkap Mualip.
Lebih lanjut, Mualip juga mengucapkan terimakasih kepada Plt Bupati Pemalang H Mansur Hidayat, S.T., dan pihak-pihak lain serta para pegiat wisata di Kabupaten Pemalang yang selama ini support.
“Semoga pariwisata di Kabupaten Pemalang semakin maju menuju masyarakat sejahtera, aamiin,”harapnya. Red/ST