Putraindonews.com – Tulungagung | Pengurus Cabang Forum Komunikasi Putra- Putri Purnawiran TNI – Polri 1307/Tulungagung melakukan ziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Rejoagung, Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur, Kamis (14/9/23) pagi.
Kegiatan tersebut Dalam rangkaian HUT FKPPI ke 45 Tahun 2023. Tepat pukul 06.30 WIB, sebelum melakukan tabur bunga di makam para pahlawan bangsa itu, telah dilaksanakan upacara dengan Irup Ketua Cabang FKPPI Tulungagung Moch. Moezamil dengan Komandan Upacara Heri Cahyadi.
Dengan peserta upacara seluruh pengurus dan anggota FKPPI Cabang Tulungagung berjumlah 50 orang.
Usai upacara dilanjutkan tabur bunga pada pahlawan bangsa yang telah bersemayam dengan tenang.
Selanjutnya, dilakukan musyawarah dan pemotongan tumpeng Dirgahayu FKPPI ke 45 Tahun, bertempat di Arena Aula Blok M Desa Ngujang, Kecamatan Kedungwaru.
Tampak hadir mengikuti acara dan juga memberikan arahan dan pembinaan dari Ketua Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Tulungagung, Bhabinkamtibmas Desa Ngujang, Babinsa Rejoagung Serma Yudhi dan dari Kesbangpol Tulungagung.
Pada kesempatan itu, Muzamil selaku Ketua FKPPI Tulungagung menyampaikan, pentingnya moment peringatan hari kelahiran FKPPI yang ke 45 ini, untuk membangun soliditas dan kekerabatan anggota FKPP menghadapi even besar bangsa ini, seperti Pemilu Presiden dan Pemilu Legislatif Pebruari 2024.
“Mari kita bangun kebersamaan dan soliditas untuk meningkatkan soliditas dan kekerabatan demi keberlangsungan organisasi dan komitmen perjuangan mengisi kemerdekaan dengan hal-hal yang positif dan pemberdayaan,” katanya.
Dirgahayu FKPPI, rangkaian kegiatan ini dengan Tema FKPPI Mempertahanksn keutuhan bangsa untuk mencapai cita-cita Proklamasi Kemerdekaan RI. Red/AG