***
Putraindonews.com – Kepri | Kepengurusan Ikatan Media Online (IMO) Indonesia DPW Kepulauan Riau (Kepri) resmi dikukuhkan.
Proses pengukuhan dilakukan oleh Sekjen IMO Indonesia Saudara Hondro melalui mandat Ketum IMO Indonesia yang berlangsung di Fave Hotel Nagoya Thamrin, Kepri pada Rabu (29/3).
Dalam sambutannya, Hondro mengatakan pembentukan DPW IMO Kepri merupakan bagian dari spirit IMO Indonesia yang terus melebarkan sayap ke berbagai penjuru.
“IMO Indonesia sejak berdiri membawa semangat besar untuk terus melebarkan sayap. Untuk itu, hadirnya IMO di Kepri harus dimaknai dalam konteks itu,” kata Hondro di Kepri, Rabu (29/3).
Lebih lanjut, Hondro berharap DPW IMO Kepri mampu menjadi katalisator dan disaminator informasi untuk kemajuan pembangunan di wilayah Kepri.
“Maju tidaknya Kepri bergantung pada kualitas informasi tentang pelayanan, pendidikan, ekonomi dan pembangunan. Karenanya besar harapan, dengan adanya DPW IMO Kepri mampu mendorong akselerasi pembangunan dan kesejahteraan masyarakat,” tandasnya.
Baca Juga : sikap humanis bripka handoko di jambi mendapat apresiasi imo-indonesia
Adapun susunan kepengurusan DPW IMO Kepri sebagai berikut:
Dewan Penasehat ;
– Gubernur Kepri
Dewan Pembina ;
– Jhony Situmorang
DEWAN PENGURUS
-Ketua Sorimunggu Sirait (detikglobalnews.com)
– Sekretaris Yendri Afrinaldo (indonesiakini.id)
– Bendahara Noverius Gulo (asiatimes.id)
BIDANG – BIDANG
– Bidang Organisasi Asriadi (keprione.com)
– Bidang Hub. Antar Lembaga Parmantua Parhusip (jejerkepri.com)
– Bidang Hukum & Advokasi Mulian Pratama Purba (bcnindonesia.com)
– Bidang Pengembangan Usaha Syukurman Lawolo (terbaiknews.com)
Red/HS
***