PUTRAINDONEWS.COM
KONAWE – SULTRA | Babinsa Koramil 1417-02/Wawotobi Serda Hasrin dan Kopda Tomas bersama aparat desa dan relawan melakukan penyemprotan disinfektan di fasilitas umum juga tempat ibadah di Kel. Puusinauwi, Kec. Wawotobi, Kab. Konawe, Jumat (09/07/2021).
Hal ini dikatakan oleh Dandim 1417/Kendari Kolonel Kav Agus Waluyo S.I.P dalam rilisannya (Jumat/09/Juli/2021).
“Tugas Monitoring dan pengawasan protokol kesehatan di desa binaan menjadi salah satu upaya Babinsa jajaran Kodim 1417/Kendari guna membantu pemerintah dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” jelas Dandim.
“Dalam hal ini Babinsa Koramil 1417-02/Wawotobi dalam pencegahan penyebaran Covid-19 yaitu dengan melakukan penyemprotan Disinfektan di wilayah binaan,” ungkapnya.
“Penyemprotan disinfektan merupakan kegiatan rutin dari posko PPKM mikro di desa binaan masing-masing,†kata Agus.
Danramil 1417-02/Wawotobi Kapten Inf Salmar mengatakan, setiap hari para Babinsa bersama Bhabinkamtibmas dan perangkat desa binaan selalu memonitoring penerapan protokol kesehatan.
“Apabila mendapati warga tidak menggunakan masker langsung ditegur dan diberikan pengertian betapa pentingnya masker di masa pandemi covid-19 ini,†pungkas Danramil.
“Kami berharap warga selalu mematuhi protokol kesehatan dengan selalu menerapkan 5M, yaitu memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, menghindari kerumunan, dan mengurangi mobilisasi agar covid-19 segera sirna dari kehidupan kita,†katanya. Red/Ben