Jam Rawan, Polsek Cikupa Gelar Patroli ‘Antisipasi Balap Liar & Tawuran’

***

Putraindonews.com – Tangerang | Guna mengantisipasi dan mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas seperti tawuran dan balap liar, Personil Polsek Cikupa Polresta Tangerang melaksanakan kegiatan rutin kepolisian yang ditingkatkan. Kamis – Jumat ( 30 – 31/ 12/2021 )

Dalam kegiatan tersebut, Petugas Polsek Cikupa dipimpin Pawas Kanit Lantas Iptu Udiyano melaksanakan patroli di tempat yang berpotensi menimbulkan gangguan Kamtibmas. Serta memberikan imbauan kepada warga masyarakat untuk tetap mematuhi Prokes Covid-19 guna meminimalisir penyebaran Covid-19.

BACA JUGA :   Sungai Ciberes Meluap, Sebanyak 2.728 Warga Cirebon Kebanjiran 'TMA 30-100 CM'

Kapolsek Cikupa AKP Indra Feradinata,SH.,S.IK menjelaskan bahwa kegiatan patroli tersebut dilakukan dalam rangka mencegah terjadinya tindak kriminalitas dan gangguan Kamtibmas serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat.

“kegiatan ini merupakan langkah untuk mendeteksi dan mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas maupun Kriminalitas yang terjadi di wilayah, sehingga potensi gangguan dapat diminimalisir dan memberikan rasa aman kepada masyarakat.” Ujar Kapolsek.

BACA JUGA :   Airin Hadiri Penilaian Akreditasi Rumah Sakit

Lebih lanjut, Kapolsek menghimbau kepada masyarakat agar aktif dan peduli terhadap keamanan lingkungan sekitar, serta mengingatkan tentang bahaya virus Corona dengan memberikan pemahaman untuk selalu mengikuti anjuran pemerintah tentang penerapan Protokol kesehatan Covid-19.

“Kehadiran kita dilapangan diharapkan dapat menciptakan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat serta mendukung pemerintah dalam percepatan penanggulangan Covid-19 di wilayah hukum Polsek Cikupa Polresta Tangerang.” Tutup nya. Red/Ben

***

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

error: Content is protected !!