Komunitas Senam Nusantara DPW PKS Sulsel Gelar Family Gathering ‘ini Kata Ketua Bidang Kepanduan’

***

Putraindonews.com – Sulsel | Komunitas Senam Nusantara (KSN) Deputi Olah Raga Bidang Kepanduan DPW PKS Sulawesi Selatan gelar kegiatan Famili Gathering dan Senam Nusantara di pantai bosowa kamis, 3/03/2022

Muhammad yang biasa disapa coach Mamad Ketua Deputi Olah Raga Bidang Kepanduan DPW PKS Sulsel yang juga instruktur senam nusantara menyampaikan bahwa kegiatan ini lakukan sebagai bentuk kebersamaan sesama anggota KSN sekaligus sebagai media merawat persaudaraan karena persaudaraan itu diatas segala-galanya

“kegiatan olah raga merupakan salah satu program deputi olah raga DPW PKS Sulsel diantara program olah raga lain yang ada dibidang kepanduan, ini sebagai wujud kepedulian terhadap kebutuhan masyarakat yang menjadikan senam sebagai gaya hidup sekaligus kebutuhan menjaga kesehatan tubuh dengan rutin melakukan senam oleh karena itu motto kami adalah “sehat bermanfaat, bahagia sepanjang masa”.

BACA JUGA :   Bupati Manokwari Mengecam Penyerangan Anggota TNI di Posramil Kisor oleh KST

Komunitas Senam Nusantara ini terbuka untuk umum, siapa saja boleh gabung mau tua, muda, remaja, anak-anak, di Kota Makassar sendiri setiap hari Minggu dan sabtu pagi rutin dilakukan disejumlah titik termasuk di GOR Sudiang ujar Coach Mamad usai memimpin senam dipantai bosowa yang juga lokasi family gathering KSN.

Sementara itu ditempat terpisah ketua bidang kepanduan DPW PKS Sulsel Rahman Rumaday menyampaikan kalau “Seorang mukmin yang kuat dan sehat lebih Allah cintai daripada seorang mukmin yang lemah.

Artinya bahwa badan yang kuat dan sehat sangat diperlukan dalam melakukan segala aktivitas sehingga PKS hadir menjawab kebutuhan tersebut sebagai komitmennya hadir sebagi pelayan rakyat sekaligus sebagai solusi diantara permasalahan dan kebutuhan yang ada di masyarakat sehingga dengan terbentuknya Komunitas Senam Nusantara (KSN) ini memudahkan masyarakat untuk ber-olah raga ujar pria yang biasa disapa Bang Maman

BACA JUGA :   Keberadaan Jembatan Gantung “Siliwangi 7”, 5 Hari Sudah Memberikan Dampak Positif

PKS merupakan satu-satunya partai di Indonesia yang memiliki senam sendiri ini menandakan bahwa PKS serius mengurusi permasalahan masyarakat dan peduli dengan kesehatan masyarakat di Sulawesi Selatan Komunitas Senam Nusantara (KSN) hampir semua kabupaten sudah terbentuk disetiap kabupaten paling sedikit 2 titik senam nusantara rutin dilakukan setiap hari minggu pagi jadi silahkan masyarakat bergabung gratis tutup Bang Maman. Red/Ben

***

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

error: Content is protected !!