PWNU dan Panitia Pengarah Konferensi Wilayah VIII NU Kalbar

***

Putraindonews.com – Pontianak |  Pertama-tama, marilah kita panjatkan puji dan syukur atas segala nikmat dan karunia Allah SWT sehingga kita diberikan kekuatan untuk melewati masa krisis pandemi covid 19.

Sholawat dan salam juga kita haturkan kepada Baginda Nabi Muhammad SAW agar kelak kita mendapat syafa’atnya diakhir zaman. Aamin YRA.

Penataan organisasi Nahdlatul Ulama merupakan agenda strategis yang sedang dilaksanakan PBNU pasca terbentuknya kepengurusan baru hasil Muktamar Lampung 2021.

Penyegaran pengurus, penataan struktur lembaga dan lajnah hingga membentuk badan khusus adalah langkah organisatoris yang diambil PBNU.

Disisi lain, konsolidasi untuk menyelaraskan agenda dan program prioritas juga sedang intensif dilakukan PBNU dengan menggandeng kerjasama berbagai Kementerian dan Lembaga Pemerintah terkait.

Tema Merawat Jagad Membangun Peradaban sedang diterjemahkan dalam kerangka operasional dengan strategi dan pendekatan ‘mutakhir’. Oleh karenanya, konsolidasi, penataan dan penyelarasan menjadi kata kunci yang harus ditransformasikan ke jenjang kepengurusan baik ditingkat wilayah, cabang, hingga MWC.

Hal itu tentu semata-mata guna mengefektifkan kerja organisasi agar optimal melayani kebutuhan Jami’iyah dan Jama’ah An-Nahdliyah dimanapun berada.

Perlu kami sampaikan bahwa kepengurusan PWNU Kalimantan Barat periode 2017-2022 secara normatif berakhir pada 24 Februari 2022. Atas dasar itu, PWNU Kalimantan Barat telah membentuk Kepanitiaan Konferwil VIII yang terdiri dari Panitia Pengarah dan Panitia Pelaksana melalui SK Nomor 237/PWNU/A.II/SK/I/2022 pada tanggal 14 Januari 2022.

PWNU Kalbar juga telah menyampaikan permohonan perpanjangan masa khidmat selama 6 (enam) kepada PBNU melalui surat nomor 238/PWNU/A.I/I/2022 tanggal 24 Januari 2022. Panitia Pengarah dan Panitia Pelaksana telah bekerja dengan menggelar serangkaian rapat dan koordinasi bersama pihak terkait dalam rangka mempersiapkan agenda Konferwil.

BACA JUGA :   HIPAKAD TANGSEL "Satu Komando" Jalankan Sosial,  Ekonomi Masyarakat

Disamping itu, Pengurus Harian serta Panitia Pengarah juga intensif berkoordinasi dan konsultasi virtual dengan Ketua Tanfidziah yang berada di Azerbaijan.

Dari serangkaian diskusi dan konsultasi, serta hasil rapat Pengurus Harian dan Panitia Pengarah Konferwil yang dihadiri jajaran Syuriah pada tanggal 29 Maret 2022 di Kantor PWNU Kalbar, dapatlah kiranya diambil beberapa point sebagai basis pijak untuk melangkah lebih lanjut, diantaranya:

Ada kebutuhan bagi Pengurus Harian untuk menggelar Rakerwil guna mematangkan materi program, organisasi dan rekomendasi yang akan dibahas dalam Konferwil VIII nanti.

Pengurus Harian telah membentuk kepanitiaan pembangunan atau renovasi Sekretariat Permanen di Balai NU Jalan Pal II Pontianak.

Saat ini baru saja diselesaikan proses sertifikasi wakaf atas tanah dan asset di lokasi Balai NU tersebut, Berhubung lokasi Balai NU berdekatan dengan jalan besar, sehingga sedang diupayakan untuk membebaskan lahan/rumah dibelakangnya untuk memperbesar bangunan gedung.

Sehingga dengan kantor yang representatif tentu dapat optimal memfasilitasi operasional sekretariat wilayah sehari-hari.

Terkait jadwal pelaksanaan Konferwil yang semula direncanakan pada bulan Mei 2022, hasil rapat konsultasi virtual SC bersama Ketua Tanfidziah dan Rois Syuriah pada tanggal 9 Februari 2022, kesepatannya akan dilaksanakan pada bulan September 2022. Sebagai bagian dari agenda Konferwil, akan dilaksanakan berbagai kegiatan Badan Otonom dan Lembaga/Lajnah dibawah PWNU Kalbar.

Hal ini juga telah dikomunikasikan dengan PBNU serta mempertimbangkan padatnya agenda PBNU pasca Muktamar Lampung. Namun pada prinsipnya kepastian jadwal Konferwil akan menyesuaikan dengan PBNU karena InsyaAllah akan dihadiri langsung oleh Ketua Umum PBNU.

BACA JUGA :   Berlangsung Tiga Hari, Sat Pol PP Kab. Manggarai Tertibkan Pedagang Pasar Inpres Ruteng

Bertepatan dengan rencana kepulangan Ketua Tanfidziah pada Idul Fitri mendatang, dibulan Mei tersebut akan dilaksanakan Rakerwil sekaligus Peletakan Batu Pertama dimulainya pembangunan kantor sekretariat wilayah NU Kalimantan Barat.

Berdasarkan komunikasi dengan Waketum PBNU H. Nusron Wahid, ada rencana untuk menyelenggarakan Halaqoh NU se-Kalimantan dengan tematik ‘Temu UMKM dan Petani Sawit’ yang mana PWNU Kalbar dipercaya sebagai tuan rumah pelaksananya.

Agenda strategis PBNU ini sebelumnya juga dilaksanakan di Palembang yang melibatkan PWNU dan PCNU region Sumatera serta Kementerian dan Lembaga Pemerintah terkait.

Sebelum berita ini diterbitkan 2 April 2022 wib,”Berdasarkan hal-hal tersebut diatas, perlu kami tegaskan bahwa Konferwil VIII NU Kalimantan Barat merupakan ranah dan tugas Pengurus Wilayah untuk melaksanakannya. Namun demikian, tentu kami memahami dinamika wacana yang berkembang dikalangan Jami’iyah NU Kalbar akhir-akhir ini.

Akan tetapi, selayaknya kami diberi kesempatan untuk menyelesaikan tugas diakhir masa kepengurusan PWNU Kalbar sesuai dengan kaidah dan mekanisme organisasi.

H. Asyari (Wakil Rais Syuriah PWNU) Drs. H. Jipridin, M.Si (Wakil Katib Syuriah PWNU) Kaharudin, S.Ag (Ketua Panitia Pengarah) H. Hasyim Hadrawi, ST (Sekretaris PWNU) Hermawansyah (Sekretaris Panitia Pengarah) Dr. H. Hamzah Tawil, M.Si (Wakil Ketua PWNU) M. Nasir Wahab (Wakil Ketua PWNU) Prof. Dr. Zaenuddin H Prasodjo, MA (Panitia Pengarah) Prof. Dr. Ibrahim, MA (Panitia Pengarah) Dr. Yusriadi Ebong, MA (Panitia Pengarah) H. Romawi Martin, SE.,MM (Wakil Sekretaris PWNU) H. Machrus Effendi (Wakil Sekretaris PWNU) Dr (Cand) M. Riza Fahmi, MA (Wakil Sekretaris PWNU) Muhammad Amin (RMI PWNU). Red/Ben

***

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

error: Content is protected !!