TINGKATKAN PERSATUAN, PALEMBANG DAN BANGKA ADU SEPAKBOLA

bupati-bangka-melakukan-tendatang-pertama-pertandingan-persahabatan-palembang-old-star-vs-dppkad-bangka

Putraindonews.com –  BABEL, SUNGAILIAT- Untuk meningkatkan rasa persatuan dan kesatuan serta road to ASIAN GAMES 2018 yang akan digelar di Palembang, Sumatera Selatan, Persatuan Sepakbola Old Star FC Sumatera Selatan melakukan pertandingan persahabatan dengan PS DPPKAD Kabupaten Bangka, Sabtu pagi (15/10/2016) di Stadion Orom, Sungailiat.

Pada pembukaan pertandingan yang dibuka langsung oleh Bupati Bangka, H. Tarmizi H. Saat dengan melakukan tendangan pertama, Tim A Palembang All Star vs Tim B DPPKAD kab. Bangka bermain imbang dg skor 1-1, sedangkan Tim B Palembang All Star mengalahkan Tim B DPPKAD kabupaten Bangka dengan skor 2-0.

‘’Pertandingan persahabatan ini akan diadakan secara rutin karena sangat positif sekali guna menggalang persatuan dan kesatuan antar daerah yaitu Palembang dan Bangka, khususnya dalam membina para atlet sepakbola,’’ungkap Bupati Bangka.

Dalam kegiatan yang juga dihadiri oleh Kabag Humas, PDE, dan Santel Setda Bangka, Boy Yandra, KUPTD Orom, Adi Muslih, dan para tamu undangan lainnya itu disaksikan oleh para suporter masing-masing – masing klub.

Pantauan di lapangan Tim Palembang All Starr yg bertaburan mantan pemain nasional datang ke kota Sungaliat dengan menggunakan 1 Buah Bus khusus PSSI Sumatera Selatan secara antusias sangat senang sekali bisa bermain sepakbola di Stadion Orom Sungaliat, apalagi sebuah sejarah yg notabenya stadion kebanggan masyarakat Bangka Belitung. Pertandingan tersebut berlangsung seru dan diselingi dengan sedikit canda gurau.

(Edo/HumasPekBangks&Andriani Mapikor)

BACA JUGA :   Jusuf Kalla Hadiri Konsolidasi Muhammadiyah di Yogyakarta

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

error: Content is protected !!