KIM Plus Usung Ridwan Kamil-Suswono di Pilkada Jakarta, Fahri Hamzah: Harusnya Bisa Aklamasi

Putraindonews.com – Wakil Ketua Umum Partai Gelora Indonesia Fahri Hamzah menyambut baik dukungan dari sejumlah partai politik (Parpol) untuk pasangan Ridwan Kamil-Suswono sebagai bakal calon gubernur dan wakil gubernur pada Pilkada Jakarta 2024. Ia berharap, Parpol yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM) Plus dapat bertahan hingga pemilu berikutnya.

“Saya ingin menyatakan pandangan dari Partai Gelora bahwa sebaiknya ini adalah rekonsiliasi berikutnya, yang artinya Jakarta tidak memerlukan Pilkada, harusnya kita bisa aklamasi untuk memilih pasangan Ridwan Kamil-Suswono dalam Pilkada yang akan datang,” kata Fahri dalam pidatonya saat deklarasi Ridwan Kamil-Suswono maju Pilkada Jakarta di Hotel Sultan, Jakarta, Senin (19/8/2024).

Dalam kesempatan itu, Fahri juga mengapresiasi langkah Partai Gerindra yang berhasil membangun koalisi besar di Pilkada Jakarta 2024, sehingga bisa mengusung pasangan Ridwan Kamil-Suswono.

BACA JUGA :   KPU Surabaya Mulai Sosialisasi PKPU tentang Kampanye dan Pemilu

“Di DKI ini tidak ada calonnya dari Gerindra, tapi berhasil membesarkan koalisi yang sudah terbentuk pada masa yang lalu, sehingga makin banyak di antara kita partai yang berbeda-beda kemudian bergabung memberikan dukungan kepada Ridwan Kamil dan Pak Suswono,” tuturnya.

Selain itu, mantan Wakil Ketua DPR RI itu pun mengingatkan Ridwan Kamil untuk menuntaskan kepemimpinan di Jakarta, dan tidak mudah tergoda untuk maju pemilu presiden (Pilpres) 2029.

“Kepada Pak Ridwan Kamil saya ingin mengatakan jujur di forum ini, karena bisa jadi ada godaan kuat untuk mengambil celah. Kami di koalisi terus terang ingin Pak Prabowo memimpin kita selama dua periode. Jadi jangan tergoda,” kata Fahri menekankan.

Apalagi, menurut politisi asal Nusa Tenggara Barat (NTB) ITU, Undang-Undang dan sistem pemerintahan RI, seorang gubernur adalah kepanjangan dari presiden alias pemerintah pusat. Adapun dia bertugas menjadi pelaksana atas setiap program dari pusat.

BACA JUGA :   Kata Fahri Hamzah, Oposisi yang Kuat Akan Membantu Kinerja Pemerintah

“Kalau gubernur seperti masa lalu punya agenda sendiri, banjir tak tertangani, polisi semakin parah, kebersihan kota semakin hancur, dan isu lokal yang jadi hak warga Jakarta terabaikan. Ini yang saya bilang sebagai rindu. Ini tolong dicamkan. Mudah-mudahan ini jadi niat kita supaya rekonsiliasi kita berlanjut,” demikian Fahri Hamzah.

Sekedar diketahui, KIM Plus ini berisikan 12 Parpol yang mendukung duet Ridwan Kamil dengan Suswono untuk Pilgub Jakarta. Ke 12 Parpol itu adalah Gerindra, Golkar, PKS, NasDem, PKB, PSI, Demokrat, PAN, Garuda, Gelora, Perindo dan PPP. Red/HS

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

error: Content is protected !!