Sekjen PKS Sebut Koalisi Perubahan Tengah Mencari Sosok Ketua TPN

Putraindonews.com – Jakarta | Koalisi Perubahan yang terdiri dari Partai NasDem, PKB dan PKS masih mencari sosok yang tepat sebagai Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar.

“Kami minta semua pihak sabar untuk nama Ketua TPN ini karena kami mencari sosok yang tepat,” ungkap Sekretaris Jenderal PKS Aboe Bakar Alhabsy Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Soebroto, Jakarta, Sabtu (21/10/23).

BACA JUGA :   Istri Ganjar Pranowo Bantah Isu Penghapusan PKH Paslon no Urut 03

Ia mengatakan pihaknya mencari sosok muda yang memiliki kemampuan manajerial dan berkelas. Menurut dia, sosok tersebut bisa berasal dari luar partai yang tergabung dari Koalisi Perubahan.

“Kalau ada di luar partai tentu bagus tapi kalau tidak ada kami ambil dari partai politik,” ujarnya.

Ia mengatakan PKS bukan partai yang memiliki banyak uang tapi punya semangat perjuangan yang besar.

Hal itu menurut dia, membuat Koalisi Perubahan membutuhkan sosok yang berkelas dan memiliki manajerial baik serta memiliki pandangan bahwa Indonesia itu luas dari Sabang sampai Merauke.

BACA JUGA :   Timnas AMIN Pasang Target Tinggi Indeks Demokrasi Indonesia

Selain itu Aboe mengatakan untuk pergerakan langkah pemenangan di bawah tim Badan Pekerja Anies-Muhaimin (Baja Amin), prosesnya sudah bergerak di akar rumput.

“Saya bergerak dan teman-teman lainnya tapi memang untuk nama Ketua TPN belum diumumkan,” kata dia. Red/HS

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

error: Content is protected !!