Putraindonews.com, Blitar – Pasca dilantik sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPRD) Kabupaten Blitar periode 2024 – 2029 sosok Sumaji tak lupa menyampaikan rasa syukur dan berterimakasih kepada masyarakat yang telah menghantarkan ke kursi Parlemen dari Dapil 1 meliputi Kecamatan Kanigoro, Kademangan, Wonotirto, dan Kecamatan Bakung.
“Alhamdulilah dan terimakasih atas anugerah dan kepercayaan masyarakat di Dapil 1 sehingga saya dilantik menjadi anggota DPRD Kabupaten Blitar,” diungkapkan Sumaji kepada media ini di rumahnya jalan raya Serut.
Yang terpenting menurut Sumaji adalah sebuah komitmen pada saat menyampaikan program visi missi janji politik,” Scala prioritas apa yang menjadi harapan masyarakat Blitar Selatan dapat kami bawa ke forum musyawarah lembaga Legislatif sampai 2029 mendatang dan akan kami perjuangkan hingga berhasil, “ucap Sumaji yang kali pertama sukses mendulang suara dari partai NasDem.
Ditambahkan oleh Sumaji, karena NasDem mempunyai wakil di DPR RI, maka baginya tak bakalan kesulitan mengakomodir aspirasi untuk kesejahteraan masyarakat.
” Ya inilah bentuk kolaborasi kami yang di daerah, tentunya dengan keberadaan pak Nurhadi di DPR RI, InsyaAllah untuk masyarakat Blitar Selatan akan diperhatikan,” Jlentrehnya.
Untuk membangun Kabupaten Blitar yang lebih maju, Sumaji juga tak sungkan – sungkan menimba pengalaman kepada senior senior kususnya kepada H Sunarto yang purna tugas sebagai Legislatif yang juga dari partai NasDem.
“Dengan basic yang sama sebagai sarjana tehnik Mas Narto banyak pengalaman yang bisa di tularkan, juga senior yang lainya di Dewan,” Pungkasnya. Redaksi : Rif/Reymon