Bahagiakan Lansia, Rumah Zakat Bersama Telkomsel Poin Salurkan Paket Sembako

***

Putraindonews.com – Sulsel | Lansia atau lanjut usia adalah periode dimana manusia telah mencapai kemasakan dalam ukuran dan fungsi. Selain itu lansia juga masa dimana seseorang akan mengalami kemunduran dengan sejalannya waktu. Ada beberapa pendapat mengenai usia seseorang dianggap memasuki masa lansia, yaitu ada yang menetapkan pada umur 60 tahun, 65 tahun, dan ada juga yang 70 tahun. Jumlah lansia di Indonesia mencapai 25,64 Juta Jiwa (BPS, 2019).

Adanya peningkatan jumlah orang lansia, menyebabkan perlunya perhatian pada orang lansia tersebut, agar orang lansia tidak hanya berumur panjang, tetapi dapat menikmati masa tuanya dengan bahagia, serta meningkatkan kualitas hidup diri mereka. Meskipun banyak orang lansia dalam kesehatan yang baik.

BACA JUGA :   Kementan Berangkatkan 61 Petani Magang ke Taiwan

Telkomsel POIN Bersama Rumah Zakat melalui program berbagi sembako Lansia turut memberikan kebahagiaan 80 paket sembako untuk 80 lansia dibeberpa Tempat.. Salah 1 penerima Manfaat, Dg Tangga, hidup sendiri kondisi buta, tinggal di petak kumuh, sekitar 3×3 meter. Saat ini kontrakannya nunggak 2 bulan. Alhamdulillah tetangga yang peduli membantu membayarkan kontrakan dg tangga.

“Terima kasih banyak nak, senang sekali ada yang perhatikan saya” Ucap Dg tangga( 77).

Penyaluran dilakukan secara bertahap, yaitu 10 paket pada tanggal 7 Juli 2022 di Desa Langi kab Bone, 10 paket pada tanggal 12 Juli 2022 di kelurahan Suangga, 10 paket pada tanggal 13 Juli 2022 di Dusun BUKKU kabb Bone, 20 paket pada tanggal 14 Juli di RW 02,RW 03, RW 04 Kelurahan Rappokalling Kota Makassar, dan 30 paket pada tanggal 16 Juli 2022 di RW 01, RW 03, & RW 05 keluraha Rappokalling Kota Makassar.

BACA JUGA :   Dirut BPR Khatulistiwa Beberkan Kunci Keberhasilan di balik Raihan Penghargaan

Semoga Penyaluran Paket Sembako hari Ini memberikan kebahagiaan untuk para Lansia penerima manfaat. “Ucap Amir selaku Kepala Kantor perwakilan Rumah Zakat SULSEL. Red/Ben

***

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

error: Content is protected !!