Diikuti 305 Kohai, BKC Tangsel Gelar Latihan dan Kenaikan Tingkat ‘Ada Yang Masih Kelas III’

***

Putraindonews.com – Tangsel | Bandung Karate Club (BKC) Tangerang Selatan sebagai salah satu perguruan dibawa naungan FORKI (Federasi Olahraga Karate-DO Indonesia) secara terprogram menjalankan latihan dan Ujian Kenaikan Tingkat yang diikuti para kohai (siswa) dari seluruh Dojo BKC Tangerang Selatan.

Ujian Kenaikan Tingkat (UKT) kembali digelar Bandung Karate Club (BKC) Tangerang Selatan di Teras Kota, Tangerang Selatan, Minggu (26/02/2023) kemarin, yang diikuti kurang lebih 305 kohai (siswa) dari seluruh Dojo Bandung Karate Club (BKC) Tangerang Selatan dengan Ketua UKT Dojo Wendi Irawan.

Salah satu kohai dari Dojo Bukit bernama Fatikha Mikani Anidya yang masih duduk di Kelas III Sekolah Tahfidz Ash-Shiddiq (asqy) Jl. Bukit Indah, Kec Ciputat, Tangerang Selatan pemegang Sabuk Orange yang mengikuti Ujian Kenaikan Tingkat dan menjadi peserta terbaik serta berhak naik dua tingkat ke Sabuk Biru.

Para kohai harus mengikuti ujian kenaikan tingkat (UKT) sebagian bagian dari evaluasi selama mengikuti karate.

Diutarakan oleh Setyawan orang tua Kohai Fatikha Mikani Anidya, kepada media, Selasa (28/02/2023) bahwa selama ini anak perempuannya, sangat senang sekali belajar bela diri keras seperti Karate dan memilih Bandung Karate Club (BKC) Tangerang Selatan untuk belajar dan berlatih Karate.

BACA JUGA :   Pelatihan ‘Technology Smart Helmet’

Dikatakannya bahwa, Ini bagian dari pembinaan mental dan karakter. Anak tidak hanya menghafal jurusnya saja, tetapi memupuk mental agar lebih percaya diri serta perkembangan fisik dan mental serta spiritual anak.

“Sejak menjadi Kohai dan berlatih dibawah naungan Dojo Bukit dibawah binaan pelatih bertangan dingin Dojo Wendi Irawan, Alhamdulillah mas, anak saya sudah meraih berbagai prestasi. tentu ini sangat membanggakan kami sebagai orang tua.” jelasnya yang juga ditinggal di Villa Dago Tol itu.

Ditanya, prestasi apa yang sudah diraih anaknya.

Orang tua Fatikha Mikani Anidya mengatakan, Alhamdulillah mas, meskipun masih duduk di Kelas III, anak kami ini sudah meraih Juara 1 Kejuaraan Antar Dojo Transmart 2022 kategori usia dini dan Juara 3 Piala Walikota Tangsel 2023 katagori usia dini.

BACA JUGA :   Notaris Bank dan Pihak Ketiga Dihadirkan, Pengadilan Militer Tinggi II Jakarta Periksa Dugaan Korupsi TWPAD

Ia juga mengatakan, selama ini dukungan dari pihak sekolah khususnya SD Tahfidz Ash-Shiddiq (asqy) Ciputat juga mendukung dan mensupport anak kami.

“Kami juga apresiasi kepada Wakil Walikota Tangsel Pilar Saga Ichsan, S.T., M.Ars selaku Pembina BKC Tangsel dan Ketua Umum Bapak Deden Deni S.E..,M.M, yang juga Kepala Disdikbud Tangsel beserta seluruh pengurus dan Dojo Bandung Karate Club (BKC) Tangerang Selatan. Semoga BKC Tangsel dapat melahirkan bibit – bibit atlet Karate berprestasi ke depan,” ungkapnya.

Harapan saya sebagai orang tua, inginnya Fatikha Mikani Anidya dapat menjadi atlet berprestasi baik dari sisi olahraga dan juga pendidikan mas ke depannya. Saya juga apresiasi, dimana BKC Tangsel dibawah ke

“Tentunya untuk meraih hal tersebut, bukanlah hal yang mudah, harus dibarengi latihan rutin dan intensif serta memiliki jam terbang mengikuti kejuaraan – kejuaraan baik yang diselenggarakan pihak ketiga dan atau Dinas Pendidikan ke depannya. ” ungkapnya. Red/HS

***

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

error: Content is protected !!