***
Putraindonews.com – Tangsel | Asosiasi Pengusaha Aqiqah (ASPAQIN) Banten sukses menggelar agenda Musyawarah Wilayah (Muswil) 2022 (25/01/20220). Acara yang bertema “Strategi Pengembangan Bisnis Aqiqah dan Digitalisasi Keuangan’’ tersebut sukses dilaksanakan di Padepokan Geliat Masa Tua ku, Setu, Tangerang Selatan.
Gelaran Muswil tersebut merupakan agenda penting untuk menentukan pemimpin Aspaqin Banten periode 2022-2024.
“Muswil tersebut merupakan agenda untuk menentukan kepemimpinan ASPAQIN Banten periode 2022/2024” Kata Fajar Muhamad Ibrahim, Pemilik Usaha Ibrahim Aqiqah.
Pada Muswil banten kali ini, juga terdapat mini workshop tentang manajemen keuangan. Harapanya, kegiatan tersebut menjadi menambah pengetahuan cas flow keunangan usaha aqiqah.
“Banten merupakan market sale yang strategis, nanti akan ada sesi mini workshop untuk menambah pengetahuan kita tentang cash flow usaha aqiqah” tutur Burhan, ketua pelaksana Muswil banten 2022 dalam sambutanya.
Rian kadarusman, Sekretaris Jenderal ASPAQIN Pusat, menuturkan bahwa selain Muswil kedepan akan ada rumusan Rakerwil yang harus dilaporlan ke pusat.
“harapannya, setelah muncul wilayah baru, rumusan kedepan Rakerwil juga harus dilaporkan ke pusat” tutur Rian.
Aspaqin setahun ini telah menunjukkan semangat yang luar biasa, menunjukkan sinergi bersama, maju bersama, tumbuh bersama.
‘’ASPAQIN Banten tahun ini lebih semangat dan lebih rapi dari sebelumnya, dan sudah berhasil mengadakan event seperti kopdar yang diikuti 60 lembaga aqiqah” Pungkas Pelaksana tugas Ketua ASPAQIN Banten, Yadi Suherlan.
Acara tersebut dibuka oleh Yuliartono, Kepala Bidang Data, Inovasi dan Teknologi di Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah. Menurutnya, usaha aqiqah merupakan usaha yang tidak ada matinya, selama ada kehidupan aqiqah tertap ada.
“aqiqah merupakan bisnis yang tiada matinya, karena merupakan sunnah nabi, sehingga selama ada kehidupan aqiqah akan tetap ada, Bismillah Muswil ASPAQIN Banten 2022 Resmi dibuka. Red/Ward
***