IPJI Audiensi dengan Deputi Pengkajian Strategik Lemhannas RI

23f6a067599ae98276b159b7685c0abf_L

PutraIndo News – Jakarta, Ketua Umum IPJI Taufik Rachman, S.H., S.Sos , Lasman Siahaan. SH.,MH dan Yakub F. Ismail. SE.,MM beserta jajaran Pengurus Harian IPJI melakukan Audiensi dengan Deputi Pengkajian Strategik Lemhannas RI Prof. Dr. Djagal Wiseso Marseno, M.Agr. yang didampingi oleh Direktur Pengkajian Pertahanan dan Keamanan Lemhannas RI Marsma TNI Ade Dian S., M.Sc., dan Direktur Pengkajian Internasional Lemhannas RI Agus Budijarto, S.H., M.H. di Ruang Nusantara I, Gedung Trigatra Lt. I Lemhannas RI pada Rabu (14/9).

Dalam audiensi tersebut, Taufik Rachman mengutarakan harapan agar IPJI dan Lemhannas RI dapat terus bekerja sama mengingat sejarah panjang kerja sama IPJI dengan Lemhannas RI telah dimulai pada saat Lemhannas RI dipimpin oleh Prof. Dr. Muladi, SH.

Deputi Pengkajian Strategik menanggapi positif hal tersebut. “Lemhannas RI juga perlu mitra-mitra yang mampu menyuarakan apa isi Lemhannas, ditulis oleh seorang penulis atau seorang jurnalis, jadi suara Lemhannas gaungnya lebih luas” ujar Djagal Wiseso Marseno.

Lebih lanjut Deputi Pengkajian Lemhannas RI mengharapkan IPJI dengan kekuatan tulisannya dapat menyebarkan wawasan kebangsaan kepada masyarakat. Sedangkan terkait bentuk kerja sama IPJI dan Lemhannas RI nantinya dapat dituangkan ke dalam kegiatan-kegiatan lebih rinci.

IMG-20160914-WA0008

Audiensi tersebut diakhiri dengan foto bersama Jajaran Lemhannas RI dan Jajaran pengurus IPJI.

BACA JUGA :   "YAKIN INDONESIA" Jalin Sinergitas Dengan Pemerintah Provinsi, kabupaten/kota Sumatera Utara

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

error: Content is protected !!