Islamic Centre Depok Gelar Kajian Out of The Box Bersama Dua Pakar Kesehatan

Putraindonews.com – Islamic Centre Depok dalam naungan Yayasan Masjid An Nur Islamic Centre (Yamanic) yang beralamat di Bella Cassa Residence, Jl. Tole Iskandar Kota Depok menggelar serial Bincang Ilmiah, “Pola Hidup Sehat Pasca Puasa Ramadhan.” Narasumber Guru Besar Bidang Kesehatan Prof Dr. drg. Yaslis Ilyas dan Pakar Histologi Kedokteran, Pakar Anatomi, dan Dokter Keluarga Dr. H. Ghazaly Adam MS, PHK, PA (K), DK.

Ketua Yamanic H. Abdul Rahman Ma’mun menyatakan, pilihan topik Bincang Ilmiah ini out of the box jika dilihat dari kelaziman program kajian di masjid. Insya Allah  kegiatan ini sangat bermanfaat untuk kesehatan jamaah masjid dan penting sebagai mimbar antar warga untuk saling bertemu (silaturrahim) di waktu luang.

“Ada dua kenikmatan yang sering dilupakan oleh kebanyakan manusia, yakni  kesehatan dan waktu luang,” ungkap ketua Yamanic, mengutip hadist Nabi yang diriwayatkan HR. Al-Bukhari. Karena itu, ia menghimbau agar program serupa terus dikembangkan. “Beberapa bulan lalu, Yamanic diberitakan sebagai Pioner Pendidikan Digital bagi Remaja, sekarang kita kembangkan dengan Mimbar Ilmiah tentang Kesehatan. Ke depan semua aspek dan disiplin ilmu dapat dikaji sepanjang bermanfaat untuk jamaah, seperti bidang sosial, budaya, hukum, dan lainnya,” seru Abdul Rahman yang berprofesi sebagai Dosen Komunikasi Politik Universitas Paramadina Jakarta.

BACA JUGA :   Pj Gubernur Sumut Salat Idul Adha 1445 H Bersama Ribuan Masyarakat di Masjid Agung Medan

Gelorakan Hidup Mencapai Usia 95 Tahun

Prof. Yaslis Ilyas, Anggota Dewan Pembina Yamanic menggelorakab Tips Hidup Sehat Mencapai Usia 95 Tahun, meski ia tidak menafikan Allah yang atur usia manusia, Allah yang panjang pendekkan umur seseorang, dan Allah yang merahasiakan kapan, dimana, dan pada kondisi seperti apa ajal manusia dicabut. “Bagi saya, ikhtiar usia panjang juga perintah Allah, ajaran Rasulullah. Yang penting bermanfaat dan barookah (membawa kebaikan),” ujar Guru Besar Fakultas Kesehatan Masyarakat UI ini yang menggerakkan group Senior Citizen Session Yamanic beranggotakan jamaah usia 65 – 80 tahun ke atas.

Beberapa tips untuk mencapai usia panjang, di antaranya; rajin silaturrahim dengan siapa saja, sholeh sosial, menghindari riba, porsi makan sesuai kebutuhan, gizi seimbang karbo, protein, mineral dan serat, cegah diabetes, berpikir positif, terus bekerja dan meningkatkan ibadah.

Prof Ilyas menyatakan, jika setiap orang dapat menjalani beberapa tips hidup sehat, ditambah peningkatan iman dan taqwa, insya Allah usia panjang mencapai 95 tahun dapat kita raih. “Usia saya sudah 72 tahun, saya sudah haji, dan saya daftar haji lagi (reguler) untuk mengobati kerinduan saya dengan baitullah. Jika saya masih diberikan kesempatan haji sepuluhan tahun lagi, berarti saya akan diberikan umur mencapai 95 tahun. Semua kita pasrahkan Allah,” ungkap Profesor Ilyas dalam sesi Bincang Ilmiah Perdana (Minggu, 28 April 2024).

BACA JUGA :   Danrem 045 Gaya : TNI di Bangka Belitung bersikap Netral

Pada kesempatan Bincang Ilmiah Kedua (Minggu, 5 Mei 2024), Dr. dr. Ghazaly menyajikan topik “Pengaruh Rokok pada Tubuh Manusia”. Dokter Ghazaly yang tergabung dalam Kelompok Senior Citizen Yamanic ini membeberkan, “Dulu saya ini perokok, sekarang usia saya sudah mencapai 78 tahun. Saya tidak melarang orang merokok, saya juga tidak berada di wilayah yang setuju atau tidak setuju tentang fatwa merokok. Bagi saya sebagai seorang dokter dan pendidik, saya ingin masyarakat mengerti pengaruh rokok pada tubuh manusia agar dapat menjaga kesehatannya, agar ikhtiar usia panjang dapat dirai,” ungkap Pensiunan Dosen Fakultas Kedokteran Universitas Sam Ratulangi yang merasa nyaman hidup di Bella Cassa Residence Depok dan berkegiatan di Islamic Centre Yamanic.

“Kegiatan Bincang Ilmiah ini sebuah terobosan yang sangat cerdas untuk memperkaya wawasan ummat Islam dari pemahaman Al Qur’an dan Hadist dan kitab-kitab salaf pendukungnya. Program ini harus dikembangkan,” pungkas dr. Ghazaly. Red/HS

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

error: Content is protected !!