Jalinan Silaturahmi Asosiasi Dengan Bapel LPJK Nasional

PUTRAINDONEWS.COM

JAKARTA | Dalam rangka menjalin kekerabatan serta sinergitas antara Asosiasi dengan Badan Pelaksana Lembaga Pengembangan Jasa Konstruksi (LPJK -red) Nasional, Dewan Pengurus Asperkoni, Astakoni dan Aspekoni menggelar silaturahmi yang bertempat di Al Jazeera Resto & Function Hall Polonia Cipinang Cempedak Jakarta Timur, rabu 11/03/20.

Jalinan silaturahmi yang dibangun oleh pengurus Asosiasi Profesi, Badan Usaha dan Konsultan tersebut bahwasanya selain prihal yang normatif antara Bapel LPJK Nasional adalah juga untuk dapat saling mengenal lebih dekat lagi, hal tersebut dituturkan oleh Yakub salah satu pengurus Asosiasi tersebut.

Lebih lanjut Yakub mengatakan, jalinan komunikasi keseharian antara Asosiasi dengan Bapel LPJK Nasional begitu dekat dan intens, LPJK Nasional Melalui Badan Pelaksana sangat memberikan perhatian kepada semua Asosiasi, baik Profesi, Badan Usaha serta Konsultan tanpa perbedaan dalam hal penyampaian informasi serta pelayanan, semua mendapat perlakuan yang sama.

BACA JUGA :   Kukuhkan Pengurus Percasi Ciputat Periode 2023- 2027, Ketua Ator Martoyo: Bina Talenta Catur, Raih Prestasi

Tentunya hal tersebut patut mendapat apresiasi, “ujar yakub.”

Bagi kami, Asosiasi yang masih dalam pengembangan tentunya sangat membutuhkan banyak informasi, agar dapat terus update dan melakukan perbaikan seraya berinovasi agar dapat tumbuh serta berkembang menjadi organisasi yang dapat memenuhi kriteria dari regulasi yang ada dan berlaku saat ini.

Silaturahim rabu 11/03/20 di Al Jazeera Resto & Function Hall dengan Bapel LPJK Nasional tadi malam berjalan sangat cair dan sambutan yang hangat dari kedua belah pihak. Bapel LPJK Nasional yang diwakili oleh sekitar 20 orang banyak memberikan penjelasan-penjelasan dari informasi yang sangat bermanfaat untuk asosiasi.

Diskusi sehat sambil bersilaturahmi bisa menjadi nilai tambah dan manfaat bagi Asosiasi serta Bapel LPJK Nasional dalam menjalankan tupoksinya secara normatif….Bapel serta Asosiasi dapat memiliki kesempatan membangun komunikasi dua arah yang lebih dalam menyampaikan penjelasan-penjelasan atas regulasi serta program dari LPJK Nasional.

BACA JUGA :   Apindo Harap Presiden Terpilih Lakukan Penyempurnaan Kebijakan

Kiranya kami atas nama pengurus juga menyampaikan terimakasih kepada Direktur Eksekutif LPJK Nasional Bapak Aca Ditamihardja, M.Eng yang telah berkenan memberikan ruang untuk dapat terjalinnya silaturahmi antara Asosiasi dengan Badan Pelaksana LPJK Nasional, tutup Yakub

Hadir dari Asosiasi, Sholeh Thahir, Yakub Ismail, Syahruddin serta kepala sekretariat Jaka. Adapun dari Badan pelaksana LPJK Nasional Wendi Primabodo, Pramu Priyandono, Nur Taufik H, Muanam, Hardianti Wulaning P, Saimin, Ardrian Agustra, Mila Mihfatul J, Fathiyah Nurbaini, Agung Maulana A, Ewangga A, Akhmad Khaerudin, Didin Rosidin, Abdul Khotib, Erfin Syamwil, Siti Zubaidah dan Harum Silvia serta dua direktur yang sedianya hadir tadi malam.

Red/yfi

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

error: Content is protected !!