KOREM GELAR SILATURAHMI KEBANGSAAN GUNA MEREKATKAN KEMAJEMUKAN

img-20161113-wa0016

Putraindonews.coma, Pangkalpinang –Korem 045/Gaya menggelar silaturahmi kebangsaan guna merekatkan kemajemukan bangsa di wilayah Prov Kepulauan Bangka Belitung. (Sabtu 12/11)

Seluruh lapisan masyarakat hadir  dalam acara silaturahmi kebangsaan ini diantaranya Unsur  Forkopimda Prov Kep Babel Kapolda Kep Babel Brigjen Pol Anton Wahono,  Gubernur diwakili Staf Ahli Syahriddin, Danlanal Babel Kolonel Kolonel P Teguh Ginawan. Kajati Babel Ibu Heppy Hadiastuti. Danlanud Tanjungpandan diwakili.

Hadir juga tokoh agama. Tokoh masyarakat, ketua tokoh pemuda dan insan pers serta mahasiswa dan pelajar tingkat SMA wilayah Babel.

BACA JUGA :   Ketinggian Gelombang di Beberapa Wilayah Perairan Indonesia Berpotensi Capai 6 Meter

Silaturahmi kebangsaan yang dilaksanakan pada Jumat 11 November di Gedung Graha Timah Tbk ini sangat strategis guna memelihara persatuan dan kesatuan bangsa terutama di wilayah Bangka Belitung yang berpemduduk berbagai etnis, suku, dan ragam budaya serta berbagai agama yang dianut di pulau penghasil timah ini.

Danrem 045/Gaya Kolonel Inf Tjaturputra Gunadi Genah mengajak kepada kita semua masyarakat Bangka Belitung untuk selalu menjaga ke-Indonesia-an dan ke-Bhinneka Tinggal Ika-an di bumi Serumpun Sebalai ini.

BACA JUGA :   Sambut Lebaran 2023, Wuling Hadirkan 'Wuling Emas'

“Kita semua berkewajiban untuk menjaga ke-Indonesia-an, tidak ada gunanya kita makmur dan modern namun kehilangan jati diri yang fundamental dan yang terbaik dari bangsa kita ; pancasila, ke-Bhinneka-an, semangat persatuan, toleransi, kesantunan dan Pluralisme serta kemanusiaan”

Lebih lanjut Danrem mengajak “mari kita segenap komponen bangsab, kita bersatu padu menjaga ke- Indonesia-an dan ke-Bhinneka Tunggal Ika-an guna merekatkan persatuan dan kesatuan bangsa tetap dalam bingkai negara kesatuan Republik Indonesia (NKRI)”(Mayor Ruhin Penrem 045 Gaya&Andriani Mapikor)

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

error: Content is protected !!