Putraindonews.com – NTT | Menteri Perdagangan (Mendag) RI Zulkifli Hasan kunjungi Pasar Tradisional Weekarou, Kelurahan Weekarou, Kecamatan Loli, Kabupaten Sumba Barat pada Selasa (19/9/23) Siang tadi.
Didampingi Bupati Sumba Barat, Polri, TNI dan Pejabat lainnya, Mendag bersama rombongan berjalan kaki mengelilingi Pasar Weekarou untuk mengetahui langsung harga bahan sembako di Pasar itu.
Mendag menyempatkan diri untuk mengobrol langsung dengan para pedagang sembari menanyakan harga bahan pokok sepeti beras.
Sambil mengobrol dengan pedagang, Mendag Zulkifli sempat membeli Beras milik salah seorang pedagang di pasar itu lalu membagikan ke pedagang sekitar pasar tersebut.
“Setelah saya pantau langsung, ketersediaan bahan pokok semua ada dan harga juga terkendali, saya ucapkan terimakasih kepada Bupati Sumba Barat, Kadis Perdagangan, Satgas TNI dan POLRI sehingga semua bahan pokok terjamin harga terjangkau di sini,” ujarnya.
Menurutnya, Peningkatan Harga beras yang cukup signifikan adalah solusi bagi konsumen melalui operasi pasar dan juga pembagian beras gratis.
“Ada dua yang kita lakukan yakni pembagian beras gratis dan juga operasi pasar, kita lihat mudah-mudahan satu bulan kedepan bisa mengalami penurunan harga,” ujarnya Mendag.
Dalam Operasi Pasar tersebut Mendag Membeli sebayak 2 Ton beras di Satgas Pangan Bulog lalu membagikan secara gratis di pedagang pasar Tradisional Weekarou.
Dalam Operasi Pasar tersebut beras dijual dengan 10.500 dibawah harga HET yakni 11.500. Red/Nov