PUTRAINDONEWS.COM
PANGKALPINANG – BABEL | Jumat 25 Januari 2019. Kantor Imigrasi Kelas I Pangkalpinang menggelarkan kegiatan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Nasional Pawitralaya Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, tadi pagi Jum’at (25/1/2019).
Kegiatan tersebut dalam rangkaian acara memperingati Hari Bakti Imigrasi ke-69, yang puncak pelaksanaan dilaksanakan pada hari Senin (28/1/2019).
Tampak yang hadir di acara tabur bunga tersebut selain Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Pangkalpinang Mas Arie Yuliansah, sejumlah pejabat Kemenkumham Kepulauan Bangka Belitung, mewakili kepala kantor Kemenkumham Kep.Babel Anggiat Ferdinand selaku Kepala Devisi Administrasi Kemenkumham Kep.Babel, Kepala Rupbasan Pangkalpinang Medhi, Kepala Lapas Perempuan dan Anak Neby, dan sejumlah jajaran ASN dibawah Kemenkumham Lingkungan Kemenkumham Kep.Babel.
Kepada Pers, Anggiat Ferdinand selaku Kepala Devisi Administrasi Kemenkumham Kep.Babel menyampaikan sebelumnya pihak Kantor Imigrasi Kelas I Pangkalpinang sudah mengadakan sunatan massal, penanaman mangrove di pantai tapak Antu Batu Belubang Kabupaten Bangka Tengah, dan kegiatan Donor darah.
” Selain itu kegiatan ini wujud dan kepedulian kami dari Kemenkumham, dalam hal ini kantor Imigrasi Pangkalpinang kepada masyarakat yang ada Pangkalpinang, sebagai wujud kenyataan kami, kepada masyarakat bahwa inilah dapat kami sumbangsihkan ” Kata Anggiat Ferdinand kepada Pewarta HPI Babel, Jum’at,(25/1/2019).
Kemudian, usai pelaksanaan apel tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Nasional Pawitralaya, rombongan jajaran Kemenkumham Kepulauan Bangka Belitung melanjutkan acara pemantauan pemeriksaan kesehatan perempuan ” IVA TEST” (Inspeksi Visual Asetat).
Kegiatan IVA TEST kerjasama pihak kantor Imigrasi Kelas I Pangkalpinang dengan Puskesmas Selindung, yang dikhususkan untuk ibu-ibu masyarakat Kota Pangkalpinang, bagian dari rangkaian kegiatan hari Bakti Imigrasi untuk masyarakat Bangka Belitung.
Program pemeriksaan kesehatan bagi perempuan adalah kepedulian pihak kantor Imigrasi kelas I Pangkalpinang upaya pencegahan dini kanker serviks.
” Sekarang ada sekitar belasan ibu-ibu yang sudah mendaftar diri untuk ikut pemeriksaan IVA TEST, tadi saya pada status di WA sudah yang bertanya dan mau mendaftar dirinya .. ya bisa-bisa puluhan pak akan mendaftar kegiatan IVA TEST ini ” Pungkas Desria Salah satu Staf Kantor Indonesia Kelas I Pangkalpinang. (**)