Presiden Tunjuk KSAU Jadi Panglima TNI

KSAU-Marsekal-TNI-Hadi-Tjahjanto

KSAU Marsekal TNI Hadi Tjahjanto

PutraIndoNews.com – Presiden Jokowi menunjuk Kepala Staf Angkatan Udara, Marsekal Hadi Tjahjanto sebagai Panglima TNI baru menggantikan Jenderal TNI Gatot Nurmantyo.

Hal itu dikatakan Fadli Zon usai menerima Menteri Sekretaris Negara, Pratikno di DPR RI, Jakarta, Senin (04/12/2017).

“Tadi pagi saya menerima Mensesneg Pratino yang menyampaikan surat dari presiden tentang rencana pemberhentian dengan hormat Panglima TNI Jenderal Gatot Nurmantyo dan juga rencana untuk pengangkatan atau pergantian kepada Mrsekal Hadi Tjahjanto sebagai Panglima TNI yang baru,” kata Fadli.

Dalam surat juga disampaikan keinginan untuk bisa bisa diproses dalam waktu yang tidak lama. Selanjutnya, surat tersebut diserahkan kepada Plt Sekjen DPR RI untuk segera diproses.

“Kebetulan juga hari ini kami akan menyelenggarakan rapat pimpinan dan Bamus nanti siang. Karena ada beberapa agenda termasuk Prolegnas dan beberapa agenda lain,” kata Fadli

Hadi Tjahjanto Hadi, merupakan lulusan Akademi Angkatan Udara tahun 1986, sebelumnya ia menjabat Sekretaris Militer Jokowi

Hadi juga pernah memimpin pendidikan penerbang sebagai Komandan Flight Skadron Pendidikan 101 Pangkalan Udara Adi Soemarno Solo tahun 1997. Kemudian, tahun 1998, Hadi menjadi Kepala Seksi Bingadiksis Dispers Lanud Adi Soemarno. [SKB]

BACA JUGA :   Bertempat di Monas FKPPI Akan Gelar Apel Kebangsaan 9 Desember 2017

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

error: Content is protected !!