75 Personil Padamkan Api di Gunung Welirang

PUTRAINDONEWS.COM

MOJOKERTO – JAWA TIMUR | 75 personil tim gabungan berhasil padamkan api di Gunung Weilrang, Jawa Timur (3/10).  Gunung api aktif dengan ketinggian 3.156 m dari permukaan laut, yang secara administratif terletak di perbatasan Kota Batu, Kabupaten Pasuruan, dan Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur.

Gunung Welirang berada dalam pengelolaan Taman Hutan Raya Raden Soerjo. Rabu, 02 Oktober 2019 sampai dengan pukul 19.30 WIB. Situasi dan Kondisi Perkembangan kebakaran hutan wilayah Tahura R. Soerjo, titik api berada di Blok Plorotan dan Blok Gunung Pundak, Gunung Welirang, Desa Ketapanrame, Kecamatan Trawas, Mojokerto, Jawa Timur.

BACA JUGA :   Diikuti Oleh Seluruh Pejabat Utama, Kapolres Kubu Raya Pimpin Upacara Sertijab Kasat Dan Kapolsek

Sebagian sudah dapat dipadamkan. Masih ada beberapa titik yang masih belum dapat dikendalikan karena angin dilokasi tersebut berhembus cukup kencang, namun sudah dapat dipadamkam. Vegetasi yang terbakar adalah meliputi semak belukar dan cemara gunung. Luasan terdampak masih dalam pemetaan.

BPBD Provinsi Jawa Timur masih melakukan koordinasi dengan BPBD Kabupaten Mojokerto & Dinas Kehutanan Provinsi Jatim (UPT. Tahura R. Soerjo). Serta Tim Perhutani, BPBD, LMDH, TNI, POLRI, potensi relawan.

BACA JUGA :   Bupati Manokwari Mengecam Penyerangan Anggota TNI di Posramil Kisor oleh KST

Update 3 Oktober 2019, kebakaran hutan wilayah Tahura R. Soerjo, titik api yang berada pada  blok putuk sewur dan blok cemoro cangkruk sudah dapat dikendalikan, namun tim tahura tetap melakukan penyisiran ulang.

Tahura R. Soerjo memberangkatkan tim penyisir sebanyak enam personil untuk melakukan penyisiran kembali  dari blok cemoro cangkruk sampai dengan blok puthuk sewur. Sampai pukul 16.00 WIB, laporan diterima BNPB, api dapat dipadamkan dan keadaan aman terkendali.

( PMT )

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

error: Content is protected !!