Audiensi Dengan Kejati Papua Barat, Kabalai POM Manokwari Tingkatkan Sinergitas CSJ

***

Putraindonews.com – Manokwari | Dalam rangka koordinasi guna sinergisme Criminal Justice System (CJS) Penindakan dibidang Obat dan Makanan, Kepala Balai POM Manokwari Musthofa Anwari, S.Si lakukan Audiensi dengan Asisten Tindak Pidana Umum Kejaksaan Tinggi Papua Barat, Djasmaniar, SH, MH, bertempat di Kejaksaan Tinggi Papua Barat, Jalan Pahlawan Manokwari.

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan sinergisme unsur-unsur Criminal Justice System (CJS) terkait penindakan di bidang Obat dan Makanan di Provinsi Papua Barat

Pada pertemuan tersebut, Kepala Balai POM di Manokwari, Musthofa Anwari, S.Si., Apt., didampingi oleh Koordinator Penindakan, Adi Rahmadi, S.Si., Apt., dan PPNS, Genoveva Vilensia Hindom, S.Si. menyampaikan bahwa koordinasi dan kerja sama yang selama ini sudah terjalin dalam bidang penindakan tindak pidana kejahatan di bidang obat dan makanan dengan Kejaksaaan Tinggi Papua Barat sudah sangat baik.

BACA JUGA :   Gubernur Rohidin Resmi Dilantik sebagai Ketua Umum DPD AH IPB Bengkulu

Sebelumnya dengan Kejaksaan Tinggi Papua dan sekarang dengan berdirinya Kejaksaan Tinggi Papua Barat, maka koordinasi dan kerja sama pelimpahan perkara akan lebih mudah, efektif dan efisien.

Pertemuan ini juga merupakan wadah perkenalan dan silahturahmi berhubung terjadi pergantian pejabat di lingkungan Balai POM Manokwari.

Kepala Balai POM di Manokwari menyampaikan beberapa hal kepada Asisten Pidana Umum antara lain : Balai POM di Manokwari menyampaikan terima kasih atas kerja sama yang baik sehingga perkara yang ditangani oleh PPNS Balai POM di Manokwari tahun 2021 telah diserahkan barang bukti dan tersangkanya (tahap II).

BACA JUGA :   Tradisi Penerimaan dan Melepas Danrem 143/HO 

Kemudian, perkara yang ditangani oleh PPNS Balai POM di Manokwari di Provinsi Papua Barat sebagian besar merupakan sediaan farmasi berupa kosmetika dan obat tradisional.

Selanjutnya, Aspidum, Djasmaniar, SH, MH, menyambut baik kunjungan dari Kepala Balai POM di Manokwari.

Beliau siap membantu kegiatan penindakan kejahatan dibidang obat dan makanan sesuai dengan kewenangan yang dimiliki kejaksaan tinggi papua barat.

Sinergitas yang sudah terjalin akan terus ditingkatkan agar masyarakat di Papua Barat mendapatkan produk obat dan makanan yang selalu terjamin mutu dan keamanannya. Red/Ben

***

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

error: Content is protected !!