Ramadhan +5, Kapolres Muara Enim Kunjungan Kerja Ke Polsek Rambang Daku ‘Silaturahmi Dengan Masyarakat & Tokoh’

***

Putraindonews.com – Muara Enim | Dihari ke-5 Puasa Ramadhan 1443 Hijriyah. Kepala Kepolisian Resort (Kapolres) Muara Enim, AKBP. Aris Rusdianto Sik,. M.Si dan PJU Polres melakukan Kunjungan Kerja ke Polisi Sektor (Polsek) Rambang Dangku yang Wilayah Hukum (Wilkum) nya meliputi, Kecamatan Rambang Niru dan Kecamatan Empat Petulai Dangku (EPD).

Acara yang dipusatkan dihalaman Kantor Polsek Rambang Dangku tersebut sejatinya merupakan jalinan silaturahmi orang nomor satu di Polres Muara Enim, dengan Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Tokoh Adat dan Stakeholder dari 2 Kecamatan setempat yang berada di Wilkum Polsek jajarannya itu, Kamis (7/4/2022) pukul 17.00 WIB.

BACA JUGA :   AKBP Edhi Cahyono,S.I.K Sambut Kunjungan Kerja Kapolda Banten di Polres Kota Serang

Dalam giat Kapolres Aris kali ini, selaku tuan rumah Kapolsek Rambang Dangku AKP. Paizal Kamil SH. Dan nampak hadir diacara silaturahmi yang ditutup dengan Buka Puasa bersama tersebut, yaitu Danramil 404-04/GM, Camat Rambang Niru, Camat EPD, Humas PT. Pertamina Hulu Rokan Zona 4 Field Adera dan perwakilan perusahaan setempat. Berikut para Kades setempat dan tak ketinggalan anak-anak Pondok Pesantren Al- mashur Manungal Jaya serta tamu undangan lainnya.

BACA JUGA :   Bupati Serang: Pantau Sekolah, Jauhkan Millenial dari Narkoba

Dalam sambutan singkatnya dihadapan semua yang hadir, Kapolres menghimbau bersama pihaknya mari menjaga Pemeliharaan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Harkamtibmas).

“Tentunya kita harus semakin bersinergi dan bijak mencari solusi. Tindakan penegakan hukum adalah upaya terakhir apa bila tidak bisa diselesaikan dengan cara yang lebih baik, yaitu dengan cara pendekatan, musyawarah serta kekeluargaan,” pungkas AKBP Aris Rusdianto. Red/Ben

***

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

error: Content is protected !!