TIGA PESAN WAKAPOLDA METRO JAYA, Saat Bagikan 35 Ribu Paket Sembako di Tangsel

PUTRAINDONEWS.COM

TANGERANG SELATAN – BANTEN | Kepolisian Daerah (Polda) Metro Jaya membagikan sebanyak 35 ribu paket sembako secara serentak kepada warga yang terdampak COVID-19 di berbagai daerah termasuk di wilayah kecamatan Setu, Kota Tangerang Selatan.

Bertempat di kelurahan Kademangan, warga yang tinggal di TPA Cipeucang dijambani langsung Kapolda Metro Jaya Irjen Nana Sudjana yang diwakili Wakapolda Metro Jaya Brigjen Hendro Pandowo secara simbolis menyerahkan bantuan paket sembako kepada warga setempat.

Dalam sambutannya, Wakapolda Metro Jaya Brigjen Hendro Pandowo mengatakan, kegiatan pembagian paket sembako dilakukan Polda Metro Jaya dalam rangka memeriahkan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-75.

Wakapolda menyampaikan, kita harus betul – betul serius menangani virus corona ini mengingat masih ada kenaikan baik penderita covid-19 yang positif, ODP dam meninggal.

“Kita tidak boleh patah semangat, tidak boleh kendor, tetap harus serius untuk ikut bagaimana memutus mata rantai virus corona, “ujarnya.

Perubahan kehidupan sehari – hari, harus kita pedomani yaitu, menjalankan protokol kesehatan, seperti keluar rumah harus menggunakan masker, jaga jarak, cuci tangan, sehingga betul-betul menjaga diri kita, keluarga,dan lingkungan sampai virus ini bisa diatasi dan vaksin diketemukan.

BACA JUGA :   BENTUK KORDES Percepat Presidium DOB Kabupaten Rambang Lubai Lematang

Kalau kita ikuti pola virus ini ternyata juga mempengaruhi aspek kehidupan seperti sosial, budaya dan tatanan ekonomi masyarakat. Yang sebelumnya dapur ngepul kenceng, adanya dampak virus ini tetap ngepul tetapi ada hambatan.  Semua ini tidak hanya menimpa ibu – ibu yang ada disini, tetapi kita semua seluruh warga secara global terkena dampaknya.

Dikesempatan ini, dalam rangka HUT RI Ke- 75, Mabes Polri atas perintah pak Kapolri kemudian pak Kapolda melaksanakan kegiatan bakti sosial serentak dan ada 35 ribu paket yang disalurkan di seluruh Polda Metro Jaya. Ini bentuk empati dan kepedulian Polri kepada masyarakat meskipun kontribusi yang diberikan tidak besar tetapi sedikit dapat meringankan beban warga yang terdampak Covid-19.

Kami menyadari juga bahwa selama ini, bapak camat, bapak Danramil dan warga Kecamatan Setu telah membantu Pak Kapolres Tangerang Selatan untuk menciptakan situasi kamtibmas di wilayah Tangerang Selatan tetap kondusif.

BACA JUGA :   Sasar Anak dan Lansia, Polres Manggarai Lakukan Vaksinasi Massal Merdeka

Pesan saya kepada bapak camat dan warga kecamatan Setu, pertama, kita tidak boleh patah semangat, tetap semangat menatap hidup kedepan, tidak boleh kendor, Kedua, pedomani protokol kesehatan, jangan dianggap main – main virus ini. Keberadaan virusnya beneran, sakitnya benaran, matinya beneran. Karena itu,  kita juga harus menghadapinya tidak boleh main-main, harus benaran juga. Kalau keluar harus gunakan masker, wajib hukumnya.

Ketiga, kita berdoa memohon kepada Allah SWT, semoga virus ini bisa segera berakhir di bumi. pertiwi ini sehingga hidup kita bisa normal kembali seperti dulu.

Semoga kita semua selalu dalam lindungan Allah SWT. Amin ,” tutup Waka Polda Jaya.

Hadir di kegiatan itu, Kapolres Tangerang Selatan  AKBP Iman Setiawan, Danramil 03/Serpong Mayor Arh Wahyu Hidayat, Kapolsek Cisauk AKP Rolando Hutajulu beserta jajarannya, Camat Setu H Hamdani didampingi jajarannya dan warga TPA Cipeucang. Red/Ben

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

error: Content is protected !!