Bawaslu Sumba Barat Tegaskan Seluruh Parpol Harus Taat Aturan saat Kampanye

Putraindonews.com – NTT | Dalam proses masa kampanye berjalan, Bawaslu Kabupaten Sumba Barat kembali menyampaikan pesan penegasan kepada seluruh parpol peserta pemilu agar melaksanakan kampanye harus merujuk pada regulasi yang telah diatur oleh KPU dan Bawaslu.

Kepada Putraindonews.com, Rabu (20/12/23), Ketua Bawaslu Kabupaten Sumba Barat, Papi Balla Ndjurumana menghimbau para caleg dalam melakukan kampanye agar mengedepankan pendidikan politik serta hindari kampanye negatif/black campaign/sara dan politik identitas.

BACA JUGA :   Partai Gelora Nilai Situasi Politik Jelang Pemilu 2024 Masih Dinamis

“Dalam kampanye tidak mengikutsertakan pihak-pihak yang dilarang ikut kampanye seperti ASN dan Perangkat Desa. Sama halnya dalam pemasangan APK/baliho agar memasang sesuai tempat/lokasi yang diijinkan KPU, tetap memperhatikan nilai estetika dan harus ramah lingkungan tidak boleh memasang dan memaku APK di pohon kayu,” tegas Ketua Bawaslu.

Proses kampanye yang syarat akan kompetisi, Ketua Papi tak lupa menyarankan dalam pelaksanaan kampanye suasana kekeluargaan harus berada dipuncak tertinggi. Baginya, kampanye yang penuh dengan kasih membawa kesuksesan pemilu serentak 2024 mendatang.

BACA JUGA :   Gibran Sapa Warga di Pasar Modern BSD City

“Ajang kontestasi ini harus menjadi mimbar pertarungan gagasan yang sehat bagi seluruh parpol di Sumba Barat, tak hanya berupaya meyakinkan banyak orang dalam menentukan pilihannya, tapi edukasi politik tak kala penting agar wajah demokrasi Sumba Barat mampu menemukan jalan terbaiknya,” pungkas nahkoda Bawaslu itu. Red/Nov

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

error: Content is protected !!