Ketua PKK Foto Bersama , Kepala Dinas P2AKB, Klisian, Ketua dan Pengurus KNPI Kepsul
Mapikor. Ternate – Pengurus Dewan Pimpinan Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD II KNPI) Kabupaten Kepulauan Sula (Kepsul) menggelar dialog publik peringati hari perempuan sedunia tahun 2017 dengan tema “Melangkah Untuk Kesetaraan Gender” yang dilaksanakan di ruang pertemuan Istana Daerah (Isda) Kepsul Desa Mangon Kecamatan Sanana pada senin (20/3) kemarin.
Kegiatan tersebut dihadiri Ketua PKK Kabupaten Kepulauan Sula (Kepsul) Hong Fince Hongarta Thes, Kepala badan perlindungan perempuan anak dan keluarga berencana (P2AKB) Maryam Yusuf, Ketua Bidang PPA KNPI Kepsul Nursa Kasim, Ketua Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Hasna Soamole, Pihak polisi wanita (Polwan) Polres Kepsul Brigpol Rini Haryati Bugis.
Dalam sambutan ketua PKK Kabupaten kepuauan sula mengatakan bahwa, Membicarakan perempuan maka hingga dunia berakhir maka persoalan perempuan tidak pernah berujung, akan tetapi sebagai perempuan yang moderen saat ini perempuan juga tidak harus berdiam diri saat ini perempuan dunia telah memperlihatkan kemampuan dan ekstensinya dalam membangun peradaban dunia baik dalam dunia sains dan teknologi, dunia politik, dunia perbankan dan bahkan dunia militer juga dilakukan oleh perempuan.
“Kekerasan terhadap perempuan saat ini menjadi topik utama dalam setiap kongres organisasi dunia termasuk dalam negara kita saat ini karena ini adalah momentum peringati hari perempuan sedunia yang jatuh pada tanggal 08 Maret 2017 kemarin, terimakasih saya sampaikan kepada DPD KNPI Kabupaten Kepulauan sula yang begitu antusias menyelenggarakan kegiatan ini, hal ini menandakan bahwa KNPI sangat peka terhadap kaum perempuan,” tutup ketua PKK Hong Fince Hongarta Thes dalam sambuatanya.
Selain itu, Ketua KNPI Kepsul Ajis Agus Banapon, mengucapkan terima kasih kepada ketua PKK Kepulauan Sula, Kepala Dinas P2AKB Kepsul, Polres Kepsul, Ketua Ikatan Bidan Indonesia Kepsul, Pengurus KNPI Kepsul dan seluruh pihak-pihak yang membantu kami hingga kegiatan ini dapat dilaksanakannya.
Lanjut Ajis, Kegiatan ini bertujuan untuk memperingati hari perempuan sedunia kepada masyarakat Kepsul, semoga kegiatan sosialisasi ini bisa dapat manfaat buat perempuan hingga kesejahteraan gender dan kekerasan terhadap perempuan dapat di hilangkan khususnya Daerah Kepsul, tutupnya.*(Sul)*