Punya Rumah Mewah Bak Istana, Kekayaan Kepala Bea Cukai Makassar Disorot

***

Putraindonews.com – Makassar | Kepala Bea Cukai Kota Makassar, Adhi Pramono menjadi sorotan usai sebuah video memperlihatkan rumahnya yang bak istana viral di media sosial.

Dengan viralnya video rumah yang diduga milik Adhi Pramono tersebut, pengunggah menuliskan gaya hidup mewah oknum PNS Kemenkeu mulai disorot salah satunya adalah Kepala Bea Cukai Makassar, Adhi Pramono.

Dalam video berdurasi 31 detik tersebut juga menuliskan bahwa Adhi Pramono memiliki rumah mewah di Kawasan Legenda Wisata Cibubur.

BACA JUGA :   Gubernur Rustam Hadiri Pengajian di Ponpes Hidayatussalikin Pangkalpinang

“Maraknya kasus flexing dikalangan pejabat menimbulkan kecurigaan tentang harta yang tidak wajar. Semoga Menkeu, Sri Mulyani bertindak dan mengambil langkah yang tepat,” tulis akun tersebut.

Setelah viralnya video yang memperlihatkan rumah mewah berwarna putih tersebut, Adhi bakal dipanggil oleh Kementerian Keuangan untuk melakukan klarifikasi.

Sudah ada panggilan untuk klarifikasi,” kata, Kepala Bea Cukai Sulbagsel, Nugroho Wahyu Widodo, di Kota Makassar, Sulawesi Selatan, Rabu, 8 Maret 2023.

Ia mengatakan, pemanggilan untuk klarifikasi tersebut rencana dilakukan pada Jumat, 10 Maret 2023 mendatang. Namun pihaknya tidak bisa berkomentar banyak lantaran pemeriksaan kewenangan pemerintah pusat.

BACA JUGA :   Peserta Diklat Penjenjangan Penerjemah Setkab Kunjungi Antara dan UN Information Center

“Karena pusat yang lakukan (pemeriksaan), kita tunggu hasilnya saja,” jelasnya.

Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) ternyata sudah menyerahkan laporan hasil akhir ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

“Kami sudah kirim HA (hasil akhir) ke KPK sejak awal 2022 atas nama yang bersangkutan,” kata Kepala PPATK Ivan Yustiavandana saat dikonfirmasi pada Rabu, 8 Maret 2023. Red/HS

***

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

error: Content is protected !!