UPK Badan Air Hijaukan Kawasan Situ Mangga Bolong

PUTRAINDONEWS.COM

Jakarta | 23 Januari 2019. Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta melalui Unit Pengelola Kebersihan (UPK) Badan Air terus melakukan penghijauan di kawasan Situ Mangga Bolong, Kelurahan Srengseng Sawah, Jagakarsa, Jakarta Selatan.

“Situ Mangga Bolong memiliki daratan di bagian tengahnya atau pulau. Kami memanfaatkan lahan seluas sekitar seribu meter persegi itu untuk menanam sayur-mayur dan buah-buahan,” ujarnya, Rabu (23/1).Kepala UPK Badan Air, Yayat Supriyatna mengatakan, penghijauan dilakukan dengan menerapkan konsep pertanian perkotaan atau urban farming melalui penanaman tanaman produktif.

BACA JUGA :   PANEN PADI DI TENGAH PANDEMI, DANDIM KENDARI ; SEKTOR PERTANIAN BAGIAN PERCEPATAN PENANGANAN COVID-19 YANG TIDAK BOLEH LUMPUH

Yayat menjelaskan, tanaman-tanaman teratai yang banyak tumbuh di Situ Mangga Bolong juga dimanfaatkan untuk pembutan pupuk kompos. Sehingga, dalam urban farming tersebut kita dapat menggunakan pupuk organik.

“Untuk komposnya kami memanfaatkan tanaman teratai yang sudah tua. Setelah kita kumpulkan tanaman teratai itu kita bawa ke tempat pengolahan menjadi kompos,” ungkapnya.

BACA JUGA :   Sudin Dukcapil Jaksel Terima 3.000 Blanko E-KTP Bulan Ini

Yayat menambahkan, selain kebersihan yang terjaga, dirinya menginginkan agar estetika dan keasrian di Situ Mangga Bolong dapat terus ditingkatkan. Terlebih, Situ Mangga Bolong juga bisa menjadi alternatif tempat wisata bagi warga.

“Semua yang kami lakukan semoga bisa memberikan nilai tambah, termasuk untuk warga setempat,” tandasnya. (**)

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

error: Content is protected !!