Wapres RI disambut Tari Empat Etnis disbudspar Polman 

 
Putraindonews.com – Mamuju Sulbar, Kunjungan kerja sehari Wakil Presiden RI diwilayah hukum Sulawesi Barat didampingi langsung oleh Kapolda Sulbar Brigjen Pol Drs. Lukman Wahyu Hariyanto (10/12) rombongan Wapres yang sebelumnya tiba dirujab Gubernura Sulbar pukul 11.00 Wita dikawal oleh TNI-POLRI dengan kekuatan penuh dan pengamanan diperketat dalam kunjungannya Wapres di dampingi langsung oleh Istrinya Ibu Hj. Mufidah Jusuf Kalla bersama Mentri Agraria dan Tata Ruang Sofyan Jalil, Mentri PU Basuk hadi Muljono, Mentri Komunikasi & Informatika Rudi antara, Sekjen Agraria Noor Marzuki, Mantan Mentri SDM Sudirman Said bersama rombongan lainnya disambut dengan persembahan tarian selamat datang oleh sanggar Tari Empat Etnis disbudspar Polman dengan iringan musik Sanggar Seni Tusan Mamasa yang di hadiri Gubernur H.Anwar Saleh & Wakil Gubernur Aladin S. Mengga , Pangdam VII/Wirabuana Mayjen TNI Agus Surya Bakti, Kapolda Sulbar Drs. Lukman Wahyu Hariyanto, M.Si, Wakapolda Sulbar Kombes Pol Drs. Tajuddin, MH, Danrem 142 Tatag Kolonel Inf. Tandyo, Ketua DPRD Prov. Sulbar Andi Mappangara, Raja Mamuju H. Andi Maksum dai, Sekprov. H. Ismail Zainusddin, Para Asisten Prov. Sulbar, Para Ka SKPD Prov. Sulbar, Kabinda Prov. Sulbar Drs. Hamzah, Para Bupati / mewakili, Rektor Unsulbar Majene DR. Ir. Aksan Jalaluddin, Ibu Ketua Kartika Candra Kirana Ny. Bella Sapira Agus Surya Bakti, Ibu Ketua Bhayangkari Daerah Sulbar  Ny. Ir Hj. Retno Damayanti Lukman Wahyu Hariyanto dan tamu undangan lainnya.
Pelaksanaan kegiatan tersebut di awali dengan sambutan selamat datang Gubernur Prov. Sulbar Kepada Wakil Presiden RI dan rombongan dilanjutkan dengan sambutan Mentri Agraria & Tata Ruang / kepala badan pertahanan Nasional kemudian lanjut dengan penyerahan sertifikat Prona, Redistribusi, UKM dan Nelayan kepada masing-masing perwakilan antara lain yakni Sofyan PNS Pemprov. Sulbar ,Sersan Kepala Tni Kodim 1418 Kab. Mamuju, Abd. Mangun Wiraswasta dari kab. Mamuju Tengah , Abd. Rahman Wiraswasta dari Kab. Polman ,Mesa Karaeng Petani dari Kab. Mamasa, Jumadil Karyawan Honorer dari Kab. Majene , Ismail Paweddai Pedagang dari Kab. Mamuju utara. yang diserahkan langsung oleh Wakil Presiden RI. 
Wapres dalam sambutannya mengharapkan agar sulbar tetap mempertahankan kualitas pangan seperti Kakao (coklat), Jagung dan Cengkeh yang menjadi sumber penghasilan masyarakat ucap Yusuf Kalla yang dilanjutkan dengan penandatanganan prasasti Kantor Gubernur, Kantor DPRD Sulbar, Prasasti Proyek Infrastruktur Rujab Gubernur & Wakil Gubernur serta Rujab ketua DPRD Sulbar, Prasasti Kantor Perwakilan BPKP Sulbar, Prasasti Universitas Sulbar dan Prasasti Masjid Raya Sulbar yang dirangkaikan dengan peninjauan Masjid yang kemudian melakukan  Sholat Dzuhur secara berjamaah selanjutnya menuju Aula lantai 4 Kantor Gubernur Sulbar bersantap siang bersama kemudian meninggalkan kantor Gubernur menuju Bandara Tampa Padang dikawal ketan oleh TNI – Polri.
(yuni)
BACA JUGA :   Masuk 50 Besar ADWI 2021, Keindahan Alam dan Budaya Desa Wisata Wae Rebo Dikagumi Menparekraf

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

error: Content is protected !!