Tepis Keretakan Hubungan, Surya Paloh ; Hingga Hari ini Jokowi Masih Presiden Partai NasDem

***

Putraindonews.com – Jakarta | Ketua Umum (Ketum) Partai NasDem, Surya Paloh, mengatakan sejauh ini hubungan partainya dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) masih terjalin baik.

Hal itu diungkapkan Paloh setelah bermunculan narasi yang menyebut terjadi keretakan hubungan Jokowi dengan NasDem lantaran tiadanya ucapan selamat dari orang RI 01.

“Kalau memang sungguh-sungguh sahabatnya NasDem Presiden Jokowi yang menyatakan selamat tinggal NasDem, saya tidak butuh Anda. Itu lain halnya kalau itu yang dikatakan oleh Presiden Joko Widodo.

BACA JUGA :   55 Anggota DPRD Bali Dilantik  Kenakan Busana Adat

Ia juga mengatakan bahw NasDem hanya akan pergi jika Jokowi menyatakan tidak lagi membutuhkan NasDem.

“NasDem sampai hari ini kita masih yakin berada di dalam koalisi pemerintahan di bawah kepemimpinan Presiden Jokowi. Jadi kalau ada yang mencoba mengusik kita, ‘Jokowi itu moh pada NasDem’,” imbuhnya.

Paloh mulanya mengklarifikasi perihal isu keretakan hubungan NasDem dengan Jokowi. Paloh menyatakan, hingga hari ini, Jokowi masih Presiden Partai NasDem.

BACA JUGA :   Paslon Prabowo-Gibran Unggul di Dua TPS PSU di Surabaya

Presiden Jokowi menurutnya adalah presidennya Partai Nasdem. Presiden Jokowi secara personal adalah seorang sahabat yang saya harapkan konsisten di dalam menjaga terminologi arti sesungguhnya dari persahabatan.

“Persahabatan dalam terminologi yang kita pahami adalah menerima segala kekurangan dan kelebihan seorang sahabat,” pungkasnya. Red/HS

***

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

error: Content is protected !!