DOW Indonesia Tawarkan Konsep Kota Hijau kepada IKN

Putraindonews.com – Cilegon | PT Dow Indonesia menawarkan beragam produk ramah lingkungan dan berkelanjutan untuk mewujudkan pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara sebagai kota dengan konsep hijau atau “green city”.

“IKN salah satu contoh yang membutuhkan solusi-solusi yang sustainable. Di Dow itu, kita punya solusi-solusi yang bisa men-support hal tersebut,” kata Presiden Direktur Dow Indonesia Riswan Sipayung di Cilegon, Banten, Senin (28/8).

Dia menerangkan saat ini perusahaan yang bergerak di bidang industri kimia itu masih memantau perkembangan pembangunan IKN Nusantara, namun telah siap menawarkan produk-produknya jika memiliki kesempatan untuk ikut berkontribusi dalam proyek tersebut.

BACA JUGA :   Sambut HUT RI Ke-78, Guru di Sumba Barat Ajak Siswa-siswi Cinta Tanah Air

“Kalau perkembangan proyek IKN sendiri kita belum tahu kondisinya seperti apa, namun yang kita dengar jalan terus proyeknya. Kita mengamati terus dan mencoba menjelaskan produk kita,” ujar Riswan.

Riswan menyebutkan beberapa produk Dow yang dapat mendukung pembangunan IKN sebagai kota hijau yang berkelanjutan. Pertama adalah produk cat marka jalan (road marking) berbasis air.

“Jadi kalau sekarang di Indonesia kan sebagian besar road marking belum water-based. Kita ada produk yang cukup terkenal di negara-negara maju sudah dipakai dan itu bisa dipakai di sana (IKN),” katanya.

BACA JUGA :   Gelorakan Semangat PON 2024 Sumut - Aceh, Pemprovsu Gelar Fun Run Diikuti 10 Ribu Peserta

Kemudian, ada produk aspal polymer modified yang digunakan untuk pembangunan jalan raya. Produk aspal dari Dow diklaim dapat meningkatkan ketahanan hingga 30 persen serta menggunakan energi 10 persen lebih sedikit dalam pemrosesan dan penyimpanan. Aspal tersebut juga memungkinkan aplikasi yang lebih cepat.

Selain itu, Dow juga memiliki solusi di bidang bangunan dan infrastruktur dengan menghadirkan produk silicone pavement sealants.

Riswan menuturkan produk tersebut memiliki keunggulan tahan lama dan awet dari paparan sinar UV serta suhu dan cuaca ekstrem. Red/HS

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

error: Content is protected !!