Kejari Prabumulih Ambil Sumpah Dua Pejabat

Putraindonews.com – Prabumulih | Kejaksaan Negeri (Kejari) Prabumulih melangsungkan pengambilan sumpah pada dua pejabat yaitu Kepala Seksi (Kasi) dan ASN dilingkungan Kejari Prabumulih, upacara tersebut bertempat di Lantai II Gedung Serba Guna Kejari Prabumulih.

Acara yang dihadiri Jaksa Indra Bangsawan SH MH dan Novrin Maladi SH dan segenap Staf serta pegawai Kejari Prabumulih, Rabu (17/5) sore.

Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Prabumulih Roy Riady SH MH melantik dua pejabat baru Muhamad Ridho Saputra SH sebagai Kasi Intelejen Kejari Prabumulih, pejabat kedua yang dilantik yaitu Faisyal Basni SH sebagai Kasi PB3R Kejari Prabumulih.

Pada momen ini tidak hanya pelantikan pejabat juga digelar acara serah terima jabatan atau pisah sambut, pelepasan Anjasra Karya SH MH pindah tugas menjabat Kasi Intel Kejari Kabupaten Muara Enim dan Zith Muttaqin SH MH mendapatkan promosi jabatan sebagai Kasi Intel Kejari Lahat.

BACA JUGA :   PRESIDEN JOKOWI ; Jika Kita Bersatu & Optimis, 7 Mimpi Anak Bangsa Bisa Terwujud

Kajari Prabumulih dalam amanatnya menyampaikan jabatan amanah harus dijalankan sesuai apa yang telah diucapkan dalam sumpah jabatan.

“Pelantikan telah dilakukan jabatan telah resmi diemban, laksanakan tugas sebaiknya dan memberikan manfaat bagi masyarakat dan keluarga besar adhiyasa khususnya kejari prabumulih,” pesan Roy.

Mantan penyidik KPK RI ini mengucapkan selamat kepada Muhamad Ridho Saputra SH dan Faisyal Basni SH, semoga bisa melaksanakan tugas dan tanggung sesuai aturan dan ketentuan, demikian juga Anjasra Karya SH MH serta Zith Muttaqin SH MH selamat bertugas ditempat dinas yang baru.

BACA JUGA :   MILIKI POTENSI HINGGA Rp 2.580,4 TRILIUN, IDI Support Indonesia Kembangkan Wisata Kesehatan

“Tunjukkan loyalitas dan integritas dalam bekerja. Pelantikan ini, jenjang karir pegawai Kejari Prabumulih. Makanya, bekerja sesuai panduan dan ketentuan ada dan bangun hubungan baik serta kekeluargaan pada tiap pegawai,” tungkas Kajari Prabumulih.

Muhamad Ridho Saputra, Kasi Intelejen Kejari Prabumulih berterima kasih atas kepercayaan dan amanat telah diberikan kepadanya.

“Sebagai ASN dan Pegawai Kejari Prabumulih, sesuai sumpah diucapkan akan berupaya melaksanakan tugas dan tanggung jawab sebaiknya telah diberikan,” tandasnya.

Senada apa yang disampaikan Kasi Intel sebelumnya, menurut Faisyal Basni sebagai pejabat baru PB3R mengharapkan dukungan kepada seluruh jajaran Kejari Prabumulih sehingga bisa mendukung program telah ditentukan Kajari Prabumulih.

“Bantu dan dukung kami, supaya bisa melaksanakan tugas dengan sebaiknya,” pungkasnya. Red/Abi

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

error: Content is protected !!