Kemenperin: IKN Menjadi Motor Pendorong Pertumbuhan Ekonomi

***

Putraindonews.com – Jakarta | Kementerian Perindustrian (Kemenperin) RI mengakui peran penting Industri Kecil dan Menengah (IKM) bagi pertumbuhan ekonomi nasional.

“IKM menjadi motor pendorong pada pertumbuhan ekonomi yang berkontribusi besar dalam menyerap tenaga kerja,” kata Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Industri (BPSDMI) Kemenperin dalam keterangan di Jakarta, Minggu (2/4).

Dengan begitu, Arus Gunawan menekankan peran penting Penyuluh Perindustrian dan Perdagangan (Penyuluh Perindag) sebagai ujung tombak pengembangan IKN di Indonesia.

BACA JUGA :   Pesantren Ramadhan Pesantren Kiai Marigan dengan “3T” Resmi dimulai

Dia mengatakan, dalam pengembangan IKM di daerah, Penyuluh Perindustrian dan Perdagangan (Penyuluh Perindag) menjadi ujung tombak yang berperan sebagai one stop solution bagi IKM.

Hal itu disampaikan Kepala BPSDMI dalam Rapat Koordinasi Nasional Jabatan Fungsional Penyuluh Perindag Tahun 2023 di Malang, Jawa Timur, beberapa waktu lalu.

Rapat koordinasi itu merupakan ajang silaturahmi antara Pejabat Fungsional Penyuluh Perindag (PFPP), yang dihadiri secara luring dan daring.

Pesertanya berasal dari perwakilan PFPP dari seluruh Indonesia yang juga tergabung dalam keanggotaan Asosiasi Profesi Penyuluh Perindag Indonesia (APPI).

BACA JUGA :   Mengenang Jasa Para Nakes, Wapres Resmikan Monumen Pahlawan Covid-19 Jawa Barat

Arus mengungkapkan dengan dukungan dan bimbingan yang tepat dari Penyuluh Perindag, pelaku IKM dapat meningkatkan keterampilan, pengetahuan, dan kemampuan mereka dalam mengembangkan usahanya.

Para Penyuluh Perindag juga dapat memfasilitasi kolaborasi antara pelaku IKM dengan pihak lain, seperti universitas, lembaga riset, atau mitra bisnis.

“Kolaborasi ini dapat membuka peluang pengembangan produk dan peningkatan daya saing IKM,” paparnya. Red

***

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI

error: Content is protected !!